Soloraya
Sabtu, 1 Januari 2011 - 13:35 WIB

1.020 Pengalang ikuti jambore

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Karanganyar (Espos)--Sebanyak 1.020 penggalang pramuka dari SD/MI di Kabupaten Karanganyar mengikuti jambore di Bumi Perkemahan Cakra Pahlawasri, Kelurahan Delingan, Karanganyar Kota, Rabu-Jumat (29-31/12).

Kegiatan jambore telah diselenggarakan untuk keenam kalinya pada 2010 ini.

Advertisement

Tujuan dari jambore tersebut yakni untuk mengembangkan keterampilan pramuka penggalang, serta mengembangkan rasa persaudaraan sesama penggalang.

Jambore yang mengusung tema <I>Melalui semangat kebangkitan nasional kita pacu perkembangan gerakan pramuka<I> ini, antara lain juga bertujuan untuk membentuk karakter bangsa, sehingga memiliki peran yang strategis dalam menggembleng mental anak muda Indonesia.

Ketua Pramuka Kwarcab Karanganyar, Samsi mengatakan, jambore ini sangat penting sebagai salah satu upaya untuk menanamkan dan mengaktualisasikan nilai-nilai gerakan pramuka.

Advertisement

“Melalui kegiatan Pramuka, para anak muda bisa menanamkan mental yang kuat, bersemangat, ulet, pantang menyerah, disiplin dan mampu bekerja keras dalam tim,” ujar Samsi di Bumi Perkemahan.

fas

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Jambore Penggalang
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif