Soloraya
Rabu, 31 Maret 2021 - 13:48 WIB

1 Pegawai Positif Covid-19, Kantor Kecamatan Karangnongko Tutup 2 Hari

Ponco Suseno  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi strain terbaru virus corona jenis terbaru pemicu Supercovid. (Kemlu.go.id)

Solopos.com, KLATEN – Kantor Kecamatan Karangnongko ditutup dua hari, Rabu-Kamis (31/3/2021)-Kamis (1/4/2021). Penutupan dilakukan menyusul adanya satu pegawai di bidang pelayanan yang terkonfirmasi Covid-19, Selasa (30/3/2021).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, salah seorang pegawai bidang pelayanan Kecamatan Karangnongko yang terpapar virus corona, yakni UM. Sebelum dinyatakan terpapar virus corona pegawai perempuan itu sudah mengalami sakit panas. Begitu di-swab, hasilnya positif Covid-19, Selasa (30/3/2021) pukul 15.00 WIB.

Advertisement

Pemerintah Kecamatan Karangnongko pun langsung bertindak cepat dengan menutup kantor tersebut selama dua hari. Selain menempel papan pengumuman di pintu masuk kecamatan, pengumuman juga dilakukan melalui media sosial (medsos) atau pun melalui berbagai perangkat desa di Karangnongko.

Baca juga: Mulai Hari Ini Stasiun Klaten dan Purwosari Solo Layani Tes GeNose C19

Pengumuman di pintu masuk Kecamatan Karangnongko, berbunyi Pengumuman, “Terhitung mulai Rabu-Kamis (31 Maret 2021 dan 1 April 2021) untuk Pelayanan dan Administrasi di Lingkungan Kantor Kecamatan Karangnongko Ditutup Terkait Mitigasi Kasus Covid-19, Mohon Maaf Atas Ketidaknyamannnya.”

Advertisement

"Kami memperoleh informasi itu, Selasa (30/3/2021) pukul 15.00 WIB. Sore itu juga, kami lakukan penyemprotan desinfektan. Hari ini dan besok, kantor ditutup," kata Camat Karangnongko, Jaka Supriyanto, saat ditemui wartawan di kantor kecamatan setempat, Rabu (31/3/2021).

Baca juga: Gosip Nissa Sabyan Hamil, Hoaks atau Beneran?

Disinggung tentang tracking, Jaka Supriyanto mengatakan Pemerintah Kecamatan Karangnongko juga sudah melakulan tracking. Setidaknya terdapat 17 pegawai di kecamatan setempat yang siap di-swab.

Advertisement

"Hari ini ada beberapa pegawai yang masuk. Itu untuk acara Musrenbang dan saya sendiri bertemu dengan sejumlah kades di Karangnongko. Tapi terkait pelayanan tetap tutup. Tak ada masyarakat yang kecele datang ke sini karena informasi penutupan kantor sudah kami umumkan ke seluruh desa. Hal tersebut termasuk rencana Samsat keliling hari ini juga ditunda. Sesuai rencana, kami akan membuka pelayanan lagi, Senin pekan depan," katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif