Soloraya
Senin, 16 Mei 2011 - 15:34 WIB

13 Warga di Miri diduga terserang antraks

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Periksa pasien (SOLOPOS/Tri Rahayu)

Periksa pasien (SOLOPOS/Tri Rahayu)

Sragen (Solopos.com)–Sebanyak 13 warga yang tersebar di Dukuh Rejosari RT 9 RW  Desa Brojul Kecamatan Miri dan RT 10 RW III Dukuh Bibis Desa Brojul Kecamatan Miri diduga terserang kuman bacillus anthracis.

Advertisement

Informasi yang dihimpun Espos menyebutkan bahwa pada Sabtu (7/5/2011) lalu ada seekor sapi mati mendadak milik Siswanto warga Dukuh Rejosari. Sapi itu kemudian dipotong, dikuliti dan dibagikan kepada warga hingga ke Dukuh Brojul.

Pada Senin (9/5/2011), ada beberapa warga di dua dukuh itu merasa gatal-gatal dan ada pula warga yang tangannya tergores pada Selasa (10/5/2011) hingga sampai bengkak.

Salah satu korban dari Dukuh Rejosari, Wagiman, 52, menuturkan waktu itu dirinya ikut ngeleti (menguliti-red) sapi yang dipotong. Dia mengaku terluka dan tangannya sampai bengkak. “Sampai sekarang tidak ada perubahan,” ujarnya.

Advertisement

(trh)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Antraks Warga Miri
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif