SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Sebanyak 16 nama akan meramaikan musyawarah daerah (Musda) Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Solo dengan agenda pemilihan ketua maupun jajaran pengurus partai yang menurut rencana digelar pada 29-31 Oktober mendatang.

Demikian disampaikan Ketua Pelaksana Musda PKS Kota Solo, Bambang Sudarsono yang mengambil tema Bekerja untuk Solo Adil, Solo Sejahtera dalam jumpa wartawan, Kamis (30/9). Sebelum Musda digelar, terlebih dulu DPTD PKS Solo menyelenggarakan pemilihan umum (Pemilu) internal pada 3 Oktober untuk menjaring delapan nama dari 16 nama yang muncul.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

“Walaupun Musda besarnya sendiri baru kami gelar pada 29-31 Oktober, namun akhir pekan ini lebih dulu kami melaksanakan Pemilu internal. Seperti halnya Pemilu lain, Pemilu internal ini kami gelar mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB dengan targetnya menjaring delapan nama dari 16 nama yang akan bersaing dalam Musda,” jelas Bambang.

Dalam Pemilu internal nanti, Bambang menambahkan, sebanyak 725 orang kader yang punya hak pilih akan ikut serta. Tambahan lagi, perwakilan pengurus ranting dan kelurahan sebanyak 51 orang juga turut memberikan suara.

Ditegaskan pejabat Humas Musda PKS Solo, Muhammad Ikhlas Thamrin, ke-16 nama yang muncul dalam bursa pemilihan ketua dan pengurus bukan mengajukan diri melainkan dipilih oleh kader lainnya. “Dalam PKS, tidak ada dari kami yang mencalonkan sendiri melainkan harus dipilih oleh orang lain,” tandasnya.

Pasca-Pemilu internal, Ikhlas menambahkan, hasilnya nanti akan dibuka ketika Musda digelar. Mereka itulah yang nanti duduk di jajaran kepengurusan DPTD PKS Solo periode 2010-2015 mendatang.

aps

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya