SOLOPOS.COM - Petugas berusaha memadamkan api yang terus membakar gudang rongsok di Kampung Joyosudiran, Pasar Kliwon, Solo, Selasa (3/10/2023). (Solopos/Joseph Howi Widodo)

Solopos.com, SOLO–Peristiwa kebakaran yang terjadi di sebuah gudang rongsok di Jl Kyai Mojo, Pasar Kliwon, Solo, Selasa (3/10/2023), membuat Dinas Pemadam Kebakaran atau Damkar Kota Solo mengerahkan 17 unit mobil Damkar.

Sekretaris Damkar Solo Samsu Tri Wahyudin menjelaskan sebanyak 17 unit mobil Damkar itu, terdiri atas 12 mobil pemadam kebakaran, lima truk tangki suplai air.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

“Yang standby biasanya cuma dua sampai tiga unit Damkar. Yang lain mondar-mandir suplai air,” jelas dia.

Menurut dia, dalam upaya pemadaman kebakaran gudang rongsok di Jl. Kyai Mojo, Pasar Kliwon itu Damkar Kota Solo dibantu Damkar Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Wonogiri, Damkar Kabupaten Karanganyar, Damkar Kabupaten Klaten, dan Kabupaten Boyolali. Kepolisian juga menerjunkan dua unit water cannon.

Seluruh armada itu, terdiri atas 12 mobil pemadam lebakaran dan lima truk tangki suplai air.

“Yang stanby biasanya cuma dua sampai tiga unit Damkar. Yang lain mondar-mandir suplai air,” jelas dia.

Menurut dia, Damkar Kota Solo dibantu Damkar Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Wonogiri, Damkar Kabupaten Karanganyar, Damkar Kabupaten Klaten, dan Kabupaten Boyolali.

Sementara itu, dari informasi yang dihimpun Solopos.com, Selasa (3/10/2023), PLN juga memadamkan aliran listrik di sekitar Jl Kyai Mojo untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Tak hanya itu, akibat kebakaran tersebut berdampak kepada jaringan optik Indihome. Akibatnya layanan indihome down/mati. Pihak Indihome menjanjikan recovery akan dilakukan secepatnya.

“Selama proses tersebut akan terus kami kawal dan update kembali sehingga layanan dapat kembali digunakan. Mohon maaf jika mengganggu kenyamananya dalam menggunakan layanan Indihome,” tulis manajemen Indihome dalam informasi yang diberikan kepada para pelanggan di sekitar lokasi kejadian, Selasa (3/10/2023) malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya