Soloraya
Jumat, 21 Februari 2020 - 06:15 WIB

177 Kades dan Lurah se-Karanganyar Terima Motor Dinas N-Max Gres Hari Ini

Sri Sumi Handayani  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Motor dinas Yamaha N-Max untuk 177 kades dan lurah se-Kabupaten Karanganyar dibagikan Jumat (21/2/2020). (Solopos-Sri Sumi Handayani)

Solopos.com, KARANGANYAR -- Sepeda motor dinas untuk 177 kepala desa (kades) dan lurah di Kabupaten Karanganyar dibagikan Jumat (21/2/2020) ini.

Pada Kamis (20/2/2020), motor berwarna hitam dengan pelat merah untuk 162 kades dan 15 lurah diparkir di halaman Gedung Wanita Kabupaten Karanganyar.

Advertisement

Sejumlah teknisi dari Yamaha Sumber Baru Rejeki (SBR) Solo mengecek mesin dan memasang kelengkapan kendaraan, seperti spion, pelat nomor, dan lain-lain.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar menggunakan Rp4,9 miliar dari APBD Kabupaten Karanganyar tahun 2020 untuk membeli 177 unit Yamaha N-max non-ABS atau Anti-Lock Brake System.

Advertisement

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar menggunakan Rp4,9 miliar dari APBD Kabupaten Karanganyar tahun 2020 untuk membeli 177 unit Yamaha N-max non-ABS atau Anti-Lock Brake System.

Pemkab membeli sepeda motor dinas menggunakan sistem e-catalogue atau katalog elektronik. General Manager (GM) Marketing SBR Solo, Verry Kurniawan, membenarkan hal itu.

Advertisement

Pilkada Sragen: Partai Demokrat Merapat ke Koalisi PDIP-PKB

Kapasitas mesin Yamaha N-max yang dipesan BKD Karanganyar adalah 155 cc sedangkan Lexi 125 cc.

Kabupaten Lain

Sejumlah kabupaten lain, seperti Klaten, Boyolali, dan Sukoharjo sudah lebih dulu membeli N-max untuk kendaraan dinas kepala desa dan lurah.

Advertisement

"Kami melayani se-Keresidenan Surakarta. Kebetulan Boyolali, Sukoharjo, dan Karanganyar. Dengan harga yang sama," ujar dia.

Gen Halilintar Dituntut Rp9,5 Miliar Gegara Lagi Syantik

Saat ditanya tambahan lima unit Yamaha Lexi, Verry menyampaikan BKD Karanganyar memesan untuk Pemkab Karanganyar.

Advertisement

Beberapa waktu lalu, Kepala BKD Kabupaten Karanganyar, Kurniadi Maulato, menyampaikan Pemkab Karanganyar mengalokasikan Rp5,3 miliar untuk membeli 177 unit motor dinas kepala desa dan lurah.

Masih Bingung? Ini Perbedaan Homeschooling dengan Sekolah Formal

Pemkab akan menghibahkan kendaraan itu kepada pemerintah desa (pemdes).

Gantikan Megapro

Motor N-max akan menggantikan motor dinas sebelumnya, yakni Honda Megapro.

Heboh Eksekusi Rumah Wakaf Al-Qur'an di Solo, Begini Klarifikasi Polresta

Alasan Pemkab membeli kendaraan dinas baru untuk kades dan lurah se-Kabupaten Karanganyar adalah memperlancar tugas. Usia kendaraan dinas Honda Megapro enam tahun.

"Pengelolaan dan perawatan kendaraan menjadi tanggung jawab pemerintah desa," ujar dia.

Lowongan Kerja Terbaru, Klik di Sini!

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif