SOLOPOS.COM - Pantarlih memasang stiker seusai dilakukan Coklit data di kediaman pribadi Bupati Karanganyar Juliyatmono di Pokoh, Tasikmadu, Minggu (12/2/2023). (Solopos.com/Indah Septiyaning Wardani)

Solopos.com, KARANGANYAR– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karanganyar mengerahkan 3.200 petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) untuk melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih.
Coklit secara door to door ini berjalan mulai 12 Februari hingga 14 Maret mendatang. Mengawali giat coklit, KPU bersama Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Pentalih mendatangi rumah Bupati Karanganyar Juliyatmono, Wakil Bupati (Wabup) Rober Christanto, Ketua DPRD Bagus Selo.
Selain itu dari perwakilan unsur akademisi dan aktivis gender Ismi Dwi Astuti Nurhaeni, dan penyandang disabilitas Joko Priyono.
Ketua KPU Karanganyar Triastuti Suryandari mengatakan coklit dilakukan untuk pemutakhiran data pemilih. Petugas akan menyisir dari rumah ke rumah sekaligus memastikan ada tidaknya pemilih tercecer yang belum terdaftar.
“Sasaran coklit ada 307.000-an keluarga. Petugas akan mendatangi dan melakukan pencocokan dan penelitian. Tahapan coklit ini sampai 14 Maret,” kata dia dijumpai Solopos.com, disela Coklit di kediaman Bupati Karanganyar Juliyatmono di Pokoh, Tasikmadu pada Minggu (12/2/2023) sore.
Merujuk data jumlah pemilih Karanganyar pada Pemilu 2024 meningkat 20.000-an orang. Dari jumlah pemilih di 2019 lalu sebanyak 695.000-an.
Bupati Juliyatmono meminta seluruh aparatur desa dan kelurahan membantu proses Coklit yang tengah dilakukan KPU. Yuli sapaan karibnya meminta aparat desa dan kelurahan  tidak mempersulit petugas saat melakukan coklit tersebut.
“Coklit dilakukan agar mendapatkan data pemilih yang akurat. Jadi lurah, kades harus membantu benar. Jangan ada yang dipersulit. Bukakan pintu dengan baik,” kata Yuli.
Yuli menginginkan agar coklit berjalan lancar tanpa ada hambatan apapun. Sehingga menghasilkan data akurat. “Ini kan dicek benar KTP dan KK-nya. Harapannya tidak ada yang belum terdaftar,” kata dia.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya