SOLOPOS.COM - Ilustrasi virus corona atau Covid-19. (freepik)

Solopos.com, BOYOLALI — Kasus Covid-19 muncul di SMPN 2 Boyolali. Hal itu bermula saat satu guru dan satu murid SMPN 2 Boyolali diketahui terkonfirmasi positif Covid-19. Menyusul hal tersebut, dilakukan tes kepada warga SMPN 2 Boyolali pada Selasa (15/2/2022) dan Rabu (16/2/2022).

Perihal kasus Covid-19 di SMPN 2 Boyolali tersebut diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali, Puji Astuti, kepada Solopos.com pada Selasa. “Ada satu murid karena kontak erat keluarga ada yang positif, kemudian satu guru ketahuan saat skrining untuk pelatihan,” jelasnya.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Sementara itu, Kepala SMPN 2 Boyolali, Agus Winarno, kepada Solopos.com mengatakan benar jika warga di sekolahnya ada yang positif ovid-19.

Baca juga: Hasil PCR Negatif Corona, MAN 1 dan SMPN 1 Boyolali Gelar PTM 50 Persen

“Hari ini swab [antigen] di Puskesmas Boyolali I sebanyak 16 siswa, ada lima siswa yang positif. Kemudian ada empat guru yang tes, kemudian hasilnya dua guru positif,” kata Agus.

Isolasi Mandiri

Lebih lanjut, ia mengatakan total ada tiga guru dan enam siswa SMPN 2 Boyolali yang terdeteksi positif Covid-19. “Jumlah tersebut gabungan dari kasus awal,” katanya. Menanggapi jumlah tersebut, Agus mengatakan SMPN 2 Boyolali akan mengadakan pembelajaran jarak jauh (PJJ).

“Pembelajaran tatap muka kami hentikan, diganti dengan PJJ mulai Rabu hingga Sabtu ini. Kemudian guru yang terindikasi Covid-19 sudah isolasi mandiri. Rata-rata yang positif dalam keadaan sehat, tapi tahu-tahu saat dites, positif hasilnya,” ungkapnya.

Baca juga: 3 Hari Anggota Selasar Jelajahi Cepokosawit Boyolali, Ini Kegiatannya

Sementara itu, data lonjakan kasus Covid-19 di Boyolali yang berasal dari Dinkes Boyolali mencatat per Selasa (15/2/2022) terdapat 120 kasus baru. Hal tersebut membuat kasus aktif di Boyolali menjadi 470 kasus.

Ada 37 orang terkonfirmasi positif Covid-19 dan 433 orang menjalani isolasi mandiri. Walau mencatat lonjakan 120 kasus, Boyolali masih berada di zona risiko rendah dengan skor IKM 2,60.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya