Soloraya
Kamis, 28 Maret 2019 - 13:15 WIB

3 Pejabat Eselon II Sukoharjo Dimutasi, Siapa Saja?

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SUKOHARJO — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukoharjo kembali melakukan penyegaran dengan memutasi aparatur sipil negara (ASN). Sebanyak 86 pejabat, tiga di antaranya pejabat eselon II, dilantik untuk menempati jabatan baru, Kamis (28/3/2019).

Tiga pejabat eselon II tersebut masing-masing Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Suraji dimutasi menjadi Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP), Staf Ahli Bupati sekaligus Plt. Kepala DPKP A. Agus Bambang Haryanto menjadi Kepala Badan Perencana Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelbangda), serta Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Satu Pintu (DPMPSP) Agustinus Setiyono yan dimutasi menjadi Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Advertisement

Selain pejabat eselon II, Pemkab juga memutasi puluhan pejabat eselon III dan IV serta kepala sekolah dasar (SD) dan kepala sekolah menengah pertama (SMP). Pengambilan sumpah janji dan pelantikan oleh Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya dilaksanakan di Pendapa Graha Satya Praja (GSP) lingkungan Pemkab Sukoharjo.

Wardoyo Wijaya meminta para pejabat yang dilantik segera bekerja dan menyesuaikan diri di tempat yang baru. Promosi dan mutasi dinilai sebagai hal biasa yang dilakukan di internal ASN. Selain itu sebagai tuntutan dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Menurutnya, pejabat hendaknya memiliki kemauan yang kuat, memiliki wawasan yang luas, dan siap membantu pimpinan dalam merumuskan dan melaksanakan kebijakan. Bupati juga menekankan sumpah jabatan yang telah dilakukan agar senantiasa dihayati dan dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.

Advertisement

“Jabatan yang diberikan kepada sudara-saudara sekalian ini merupakan sebuah amanah yang harus disyukuri, dijaga dan dipertanggungjawabkan. Saya mengajak kepada saudara-saudara semua untuk bekerja secara maksimal yang dilandasi dengan profesionalisme dan integritas tinggi guna mendukung suksesnya pembangunan di Kabupaten Sukoharjo,” kata dia.

Pergeseran pejabat eselon II berimbas pada kekosongan jabatan tersebut. Bupati menyatakan telah menyiapkan pejabat pelaksana tugas (Plt). Surat keputusan (SK) penunjukkan Plt sudah ditandatangani.

Untuk pengisian jabatan eselon II yang kosong dan terpaksa diampu Plt, Bupati mengatakan segera menggelar lelang jabatan dengan membentuk panitia seleksi jabatan eselon II. “Nanti disiapkan pansel dulu baru akan dilaksanakan lelang jabatan,” katanya.

Advertisement

Kepala DPKP Sukoharjo Suraji mengatakan segera bekerja di tempat baru. “Segera menyesuaikan lah. Besok sudah mulai ngantor di tempat baru,” katanya.

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif