Soloraya
Kamis, 4 April 2024 - 16:13 WIB

4 Pimpinan Parpol di Sragen Bertemu Bahas Pilkada, Begini Hasilnya

Tri Rahayu  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Empat pimpinan parpol dari Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, dan Partai Amanat Nasional, bertemu untuk berbuka puasa bersama di Gedung Golkar Sragen, Rabu (3/4/2024) petang. (Istimewa/Partai Golkar Sragen)

Solopos.com, SRAGEN — Empat ketua partai politik (parpol) anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Sragen berbuka puasa bersama di Gedung Golkar Sragen, Rabu (3/4/2024). Mereka bersepakat untuk mempertahankan KIM dan siap mengusung calon bupati dan calon wakil bupati yang memiliki potensi menang tinggi.

Ketua DPD II Partai Golkar Sragen, Pujono Elli Bayu Efendi, mengatakan KIM di Sragen telah berhasil memenangkan Pilpres 2024 dengan mengusung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Untuk Pilkada Sragen 2024, KIM masih solid dan siap bertarung.

Advertisement

“Golkar siap menjadi peserta Pilkada dan kami ingin KIM tetap bersama-sama,” kata Bayu.

Ketua DPC Partai Demokrat Sragen, Budiono Rahmadi, menambahkan, parpolnya terbuka untuk komunikasi dan koalisi dengan partai lain. Demokrat akan membuka pendaftaran calon bupati dan wakil bupati dan berharap partai lain yang memiliki kader terbaik bisa mendaftar.

“Calonnya akan digodok di KIM. Semua masih cair, termasuk Mas Bayu bisa masuk,” ujar Budi.

Advertisement

Budi mengatakan Partai Demokrat akan melakukan survei setelah Lebaran untuk mengetahui komposisi pasangan yang kuat dan unggul dalam Pilkada 2024.

Ketua DPD PAN Sragen, Basuki, mengatakan pihaknya akan mendukung tokoh/calon yang mampu membuat Sragen lebih baik lagi, entah itu dari KIM maupun dari yang lain. Dia berharap di KIM ada nama calon untuk sama-sama diusung.

“PAN walaupun kursinya sedikit, mesti ada mekanisme partai yang harus dilalui,” kata Basuki.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif