Soloraya
Sabtu, 4 Maret 2017 - 17:00 WIB

ANGIN KENCANG KARANGANYAR : 1 Korban Tertimpa Joglo Rumah Ortu Ketua DPRD Dirujuk ke Solo

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kondisi joglo yang ambruk milik Ketua DPRD Karanganyar, Sumanto, di Dukuh Pendem Wetan, Desa Suruh, Tasikmadu, Jumat (3/3/2017). (Kurniawan/JIBI/Solopos)

Angin kencang Karanganyar beberapa hari lalu menyebabkan joglo roboh.

Solopos.com, KARANGANYAR — Satu dari tiga korban tertimpa bangunan joglo di rumah orang tua (ortu) Ketua DPRD Kabupaten Karanganyar, Sumanto, yang ambruk dirujuk ke RSUD dr. Moewardi Solo.

Advertisement

Korban bernama Suradi, 50, warga Jati, Jaten, Karanganyar, dirujuk ke Solo setelah menjalani perawatan di RSUD Kartini Karanganyar.

Direktur RSUD Kartini Karanganyar, G. Maryadi, menyampaikan satu korban yakni Suradi dirujuk ke RSUD dr. Moewardi, Jumat (3/3/2017) malam, karena mengalami luka pada bagian kepala dan paha.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, Suradi mengalami luka perdarahan pada kepala dan abdomen kencing bercampur darah. Suradi juga mengalami patah tulang paha sebelah kanan.

Advertisement

“Satu orang dirujuk ke Solo [RSUD Moewardi]. Dua orang lain masih perawatan di RSUD Kartini. Sekitar pukul 21.00 WIB, satu korban dikirim ke Solo. Luka cukup parah. Kondisi dua korban lainnya sadar,” kata Maryadi saat dihubungi, Sabtu (4/3/2017).

Diberitakan sebelumnya, angin puting beliung melanda wilayah Tasikmadu pada Jumat sekitar pukul 15.00 WIB. Angin puting beliung menyebabkan tiang listrik, pepohonan, dan bangunan joglo di rumah orang tua Ketua DPRD Karanganyar, Sumanto, roboh.

Bangunan menimpa tiga pekerja, yaitu warga Wonoasri Wonolopo Tasikmadu, Suranto, Suradi warga Jati Jaten, dan Sutardi warga Popongan Karanganyar. Tiga orang itu sedang menyelesaikan pembangunan di rumah orang tua Sumanto. Mereka dibawa ke RSUD Kartini Karanganyar untuk mendapatkan penanganan medis.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif