SOLOPOS.COM - Masjid Agung Al Aqsha Klaten, Jonggrangan, Klaten Utara dibangun menggunakan dana APBD dengan total dana sekitar Rp65 miliar. Tahap terakhir pembangunan masjid itu ditarget rampung pada akhir November. Foto diambil Jumat (4/9/2015). (Taufiq Sidik Prakoso/JIBI/Solopos)

Agenda Pemkab Jumat (27/5/2016) ini mengerahkan para PNS untuk membersihkan Masjid Agung Al Aqsha.

Solopos.com, KLATEN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten bakal mengerahkan pegawai negeri sipil (pns) membersihkan Masjid Agung Al Aqsha Klaten, Jumat (27/5/2016) pagi. Selain pns, gerakan membersihkan masjid tersebut juga melibatkan sejumlah relawan di Kota Bersinar.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Hal itu diungkapkan Sekretaris Daerah (Sekda) Klaten, Jaka Sawaldi, kepada solopos.com, Rabu (25/5/2016). Rencana pengerahakan pns ini juga sudah dikoordinasikan dengan Bupati Klaten, Sri Hartini.

“Sebentar lagi akan tiba bulan Ramadan. Sesuai rencana, jajaran musyawarah pimpinan daerah [muspida] akan menggunakan Masjid Agung Al Aqsha di bulan puasa. Makanya, perlu dibersihkan terlebih dahulu. Masing-masing satuan perangkat kerja daerah (SKPD) akan mengirimkan perwakilannya nanti,” katanya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya