Soloraya
Kamis, 14 April 2011 - 00:07 WIB

Akhir April, dana BOS tahap II cair

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Solopos.com)–Dana bantuan operasional sekolah (BOS) tahap II (April-Mei-Juni) di Kabupaten Sukoharjo diperkirakan cair akhir bulan ini.

Kepala Bidang (Kabid) TK, SD, SLB Dinas Pendidikan (Disdik) Sukoharjo, Joko Untoro mengatakan sejauh ini sebagian besar SD dan SMP penerima dana BOS sudah menyerahkan surat pertanggungjawabkan (SPj) pencairan dana BOS tahap I. SPj BOS tahap I tersebut menjadi salah syarat bagi penerima BOS untuk mencairkan dana BOS tahap II. Dia menambahkan, penerima BOS yang belum menyerahkan SPj tersebut tinggal tiga sekolah.

Advertisement

“Dari 460 SD Negeri, tinggal 3 SD Negeri yang belum menyerahkan SPj. Sedangkan 41 SMP Negeri sudah menyerahkan SPj semua,” kata Joko saat dijumpai Espos di tempat kerjanya, Rabu (13/4).

(hkt)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Dana BOS Tahap II
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif