Soloraya
Kamis, 12 Januari 2023 - 11:10 WIB

Aliran Air ke Pelanggan Terganggu, PDAM Wonogiri Minta Maaf

Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi air dari keran. (Freepik.com)

Solopos.com, WONOGIRI — Aliran air ke pelanggan PDAM Wonogiri, khususnya di Wonogiri kota sampai Selogiri terganggu. Hal itu disebabkan air baku dari sumber PDAM menurun drastis sehingga tidak dapat masuk ke intake, dampaknya Instalasi Pengolahan Air (IPA) Induk Kajen tak dapat beroperasional.

Informasi itu diunggah di Instagram @pdamwng, Kamis (12/1/2023) pagi. Dalam keterangannya dijelaskan informasi ini langsung dari Perumda Giri Tirta Sari Wonogiri.

Advertisement

Kami mohon maaf untuk ketidaknyamanan pelayanan kami,” tulis @pdamwng.

Informasi yang sama pernah diunggah sejak tiga hari lalu. IPA Induk Kajen tidak dapat beroperasional dikarenakan adanya penutupan aliran air Sungai Bengawan Solo sehingga menyebabkan untuk sementara aliran air ke pelanggan sebagian Wonogiri Kota sampai Selogiri akan terganggu sampai dibukanya kembali aliran dari Bengawan Solo.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif