Soloraya
Rabu, 5 Februari 2020 - 05:00 WIB

Alun-Alun Klaten Ditata, Pemkab Siapkan 76 Tenda PKL Kuliner

Ponco Suseno  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Salah satu PKL kuliner si Alun-Alun Klaten. (Solopos/Ponco Suseno)

Solopos.com, KLATEN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten bersiap menata pedagang kaki lima (PKL) di Alun-alun Klaten. Nantinya, Pemkab Klaten menyiapkan 76 tenda bagi pedagang kaki lima (PKL) kuliner.

Berdasarkan informsi yang dihimpun Solopos.com, Pemkab Klaten sudah memiliki site plane penataan Alun-alun Klaten. Dalam perencanaan itu, Pemkab Klaten ingin mengoordinasi PKL kuliner dan PKL yang memberikan jasa permainan.

Advertisement

Nantinya, sentra kuliner ditempatkan di selatan Alun-alun Klaten. Di lokasi itu bakal disiapkan 76 tenda. Panjang lokasi yang akan dipasangi tenda mencapai 129 meter. Lebar masing-masing tenda kurang lebih tiga meter.

Sisi timur Alun-alun Klaten bakal difungsikan menampung PKL yang memberikan jasa permainan anak. Hal itu termasuk PKL penjual tas, pakaian, sandal, dan lainnya.

“Lahan parkir berada di dekat Masjid Raya Klaten [di sebelah utara alun-alun] dan di barat alun-alun. Jadi nanti, semuanya dapat tertata rapi,” kata Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Klaten, Wahyu Prasetyo, kepada Solopos.com, Selasa (4/2/2020).

Advertisement

Tenda yang akan dipasang untuk PKL diseragamkan warna dan ukurannya. Tenda itu ditempatkan di sisi kanan dan kiri jalan selatan Alun-Alun Klaten. “Pengadaan tenda melalui corporate social responbility (CSR),” sambung Wahyu Prasetyo.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif