SOLOPOS.COM - Anggota Satuan Samapta Polresta Solo berlatih menghadapi unjuk rasa atau pengendalian massa (Dalmas) di halaman Mapolresta Solo, Kamis (13/6/2024) pagi. (Istimewa/Humas Polresta Solo)

Solopos.com, SOLO—Anggota Satuan Samapta Polresta Solo mengikuti pelatihan menghadapi unjuk rasa atau pengendalian massa (Dalmas) di Halaman Mapolresta Solo, Kamis (13/6/2024) pagi.

Latihan tersebut dilakukan untuk menyiapkan personel Satuan Samapta Polresta Solo dalam menghadapi agenda Pilkada 2024. Seperti disampaikan Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi, melalui Kasat Samapta Kompol Arfian Riski Dwi Wibowo.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Dia menjelaskan pelatihan Dalmas diawali dengan pemanasan dan peregangan fisik yang dipimpin langsung Arfian. “Anggota kami sudah rutin melakukan pelatihan untuk kesiapan menghadapi unjuk rasa. Anggota Dalmas adalah pengendali massa yang bergerak dalam ikatan kesatuan untuk mencegah masuk ke suatu lokasi,” ungkap dia.

Mengingat agenda Pilkada 2024, Arfian menjelaskan skill atau kemampuan Anggota Satuan Samapta perlu ditingkatkan. “Pelatihan Dalmas dilakukan dengan tujuan menjaga dan melatih ingatan akan kesiapan personel di lapangan guna meningkatkan keterampilan dan kemampuan menjelang gelaran pesta demokrasi,” imbuh dia.

Arfian menjelaskan latihan dibagi ke dalam tiga tim, yaitu negosiator, Dalmas awal, dan Dalmas lanjutan. Mereka mendapat materi tentang formasi Dalmas sikap siaga, sikap tempur, dorong maju, desak maju sikap berlindung dan sikap dorong maju. Menurut dia kegiatan tersebut akan terus dilaksanakan secara rutin demi kekompakan tim.

“Latihan ini akan dilaksanakan secara rutin, karena selain untuk meningkatkan kemampuan juga untuk menjaga kekompakan dan kesiapsiagaan anggota di lapangan. Jika nantinya dalam proses pengamanan kita dihadapkan dengan situasi yang tidak diinginkan hingga harus berhadapan langsung dengan massa,” urai dia.

Arfian berharap dalam setiap pelatihan yang dilakukan, semua personel bersungguh-sungguh meningkatkan pemahaman dan keterampilan. Dengan keseriusan dan militansi dalam berlatih, anggota Satuan Samapta Polresta Solo selalu siap bila sewaktu-waktu dibutuhkan. Sebab mereka sudah memahami tugas masing-masing.

“Maksud diberikannya latihan ini untuk mengingatkan kembali ilmu yang telah di dapat selama pendidikan, sehingga semua anggota Satuan Samapta yang bertugas di lapangan selalu siap dan mampu menghadapi semua tantangan dalam bentuk ikatan kesatuan,” jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya