SOLOPOS.COM - Warga dibantu aparat Polsek Andong, Rabu (1/4/2015), bekerja bakti membersihkan rumah milik Paniyem, 60, di Dukuh Duwet Desa Andong. Rumah itu roboh diterjang angin ribut, Selasa (31/3/2015). (Istimewa)

Angin kencang Boyolali terjadi di Andong. Bencana itu mengakibatkan dua rumah di Dukuh Duwet, Andong, roboh.

Solopos.com, BOYOLALI – Dua rumah di Dukuh Duwet, Desa Andong, Kecamatan Andong, Boyolali, roboh saat hujan deras disertai angin kencang melanda kawasan setempat, Selasa (31/3/2015)

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Informasi yang dihimpun , kedua rumah milik Paniyem, 60, itu rata dengan tanah setelah diterjang angin kencang sekitar pukul 22.00 WIB. Sebelum rumah itu roboh, Paniyem beserta anaknya berada di dalam rumah.

Anak Paniyem, Ngatimin, 35, mengevakuasi Paniyem ke rumah saudaranya yang berada di depan rumah. Ngatimin Kemudian kembali ke rumah untuk mengambil sepeda motor. Di saat itulah tiba-tiba saja rumah Paniyem roboh.

“Ngatimin saat itu masih di dalam rumah, beruntung dia bisa berlindung di motor sehingga tidak tertimpa bangunan,” kata Kapolsek Andong, AKP Suwardiyono, kepada Rabu (1/4/2015).

Menurut Kapolsek, Ngatimin hanya mengalami luka di dahi sebelah kiri karena tertimpa pecahan genting. “Saat itu, Ngatimin langsung dibawa ke Puskesmas Andong, tapi sekarang sudah baikan. Tadi saja ikut kerja bakti,” ungkap Kapolsek.

Sementara itu, Kepala Desa Andong, M. Solikul, mengatakan tidak ada korban jiwa alam peristiwa ini. Namun kerugian diperkirakan mencapai Rp50 juta. Kades mengimbau kepada warga untuk tetap waspada mengadapi musim hujan seperti sekarang ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya