SOLOPOS.COM - Sukarelawan, BPBD Klaten, TNI, dan warga menyingkirkan pohon beringin setinggi 25 meter di tepi Jalan Karanganom-Beteng, di Desa Randulanang, Kecamatan Jatinom yang roboh akibat angin kencang, Minggu (30/11/2014) pagi. Pohon roboh itu menimpa satu orang warga yang berada di dekat pohon itu sehingga meninggal dunia. (Ayu Abriani/JIBI/Solopos)

Angin kencang Klaten terjadi di Karangnongko, Jumat (23/1/2015). Seorang nenek tewas karena tertimpa pohon.

Solopos.com, KLATEN Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan sebuah pohon kelapa tumbang dan menimpa teras rumah warga di Dukuh Mipitan, Desa Somokaton, Karangnongko, Jumat (23/1/2015). Dari kejadian itu, salah satu penghuni rumah bernama Saminah tewas.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah tersebut pada Jumat siang. Saat kejadian, Saminah bersama cucunya, M. Najib, 3, berada di teras rumah.

Sekitar pukul 13.00 WIB, pohon yang berada di sisi barat rumah Saminah ambruk, menimpa teras rumah. Peristiwa tersebut membuat nenek berusia 60 tahun itu tersungkur lantaran tertimpa bangunan teras rumah yang ambruk setelah tertimpa pohon.

“Sebelumnya hujan disertai angin kencang berlangsung cukup lama. Pohon yang terombang ambing angin langsung ambruk dan menimpa teras rumah,” jelas salah satu warga, Ngatiman, 50, saat ditemui Solopos.com di sekitar lokasi kejadian.

Setelah kejadian tersebut, Saminah sempat berteriak meminta tolong. Sementara, Najib berusaha keluar dari reruntuhan bangunan teras serta pohon.

“Setelah ambruk, ada suara orang minta tolong dan ada anak kecil [Najib] keluar dari balik pohon. Saat ditanya, anak kecil tersebut mengaku bersama neneknya. Langsung kami cari dan menemukan nenek tertimpa genteng, seng, dan kayu. Yang paling parah itu pada bagian kepala,” ungkap warga lainnya, Bambang, 50.

Melihat kondisi Saminah yang masih sadar, warga berusaha melarikan nenek itu ke rumah sakit terdekat. “Saya bopong sampai di jalan tetapi [Saminah] sudah meninggal dunia. Mungkin karena lama mencari mobil untuk membawa ke rumah sakit,” tambahnya.

Luka Ringan

Seusai peristiwa itu, warga dibantu polisi, TNI, serta sukarelawan membersihkan rumah Saminah dari reruntuhan bangunan teras dan pohon yang tumbang. Sementara, Najib yang selamat dari peristiwa itu hanya mengalami luka ringan.

Sementara itu, berdasarkan data dari tim reaksi cepat (TRC) dan SAR yang dihimpun di BPBD Klaten, ada beberapa titik lain kejadian bencana selama Jumat. Selain menimpa teras rumah dan menewaskan satu warga di Somokaton, pohon tumbang juga menimpa sebuah kandang ayam di Desa Krikilan, Bayat.

Angin kencang juga menyebabkan puluhan pohon tumbang di wilayah Desa Keputran, Kemalang, Desa Sukorini, Manisrenggo, serta Desa Kadilajo, Karangnongko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya