SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

WONOGIRI — Angin ribut melanda tiga kecamatan di Kabupaten Wonogiri yakni Purwantoro, Eromoko dan Manyaran, Kamis (10/1/2013). Akibatnya sejumlah rumah rusak dan belasan pohon tumbang.

Di Kecamatan Purwantoro, angin ribut merobohkan sebuah pohon jati dengan diameter sekitar 25 sentimeter dan menimpa rumah milik Ngadiman, 40, warga Dusun Lemah Duwur RT 004/RW 002 Desa Joho.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

“Kejadiannya hari ini, sekitar pukul 09.30 WIB. Ada angin kencang yang merobohkan satu pohon jati berdiameter sekitar 25 sentimeter. Pohon itu menimpa rumah dan merusak bagian genteng dan usuk. Sedangkan di Desa Miricinde juga ada dua pohon roboh tetapi tidak menimpa rumah,” kata Camat Purwantoro, Khamid Wijaya, saat dijumpai wartawan di Ruang Data Setda Wonogiri, Kamis.

Selain itu, lanjut dia, longsor juga terjadi di makam desa di Desa Sendang yang mengakibatkan dua pocong terlihat. Longsor itu disebabkan sungai yang berada di sisi makam tersebut banjir dan menerjang area pemakaman pada Rabu (9/1/2013) pagi.

Di Kecamatan Eromoko, sebuah rumah milik Sarono, 29, warga Dusun Duwet RT 001/RW 009 Desa Pasekan, rusak tertimpa pohon. Akibatnya, empat orang penghuni rumah tersebut menderita luka ringan. Mereka masih satu keluarga yakni Sarono, Tini, 30; serta anak mereka Rehan, 4; dan Sintia, 6.

Di Kecamatan Manyaran, satu balita usia satu tahun lolos dari bencana saat rumah Sukatno, 54, warga Dusun Pengkol RT 003/RW 004, Desa Pijiharjo tertimpa pohon jati berdiameter sekitar 180 sentimeter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya