Soloraya
Rabu, 2 Maret 2011 - 14:08 WIB

APBD minim, CSR bakal jadi andalan peningkatan kinerja

Redaksi Solopos.com  /  Triyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Solopos.com) — Kegiatan Corporate Social Responsibilities (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan, bakal menjadi salah satu andalan untuk mendukung berbagai program peningkatan kinerja satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo.

Hal tersebut mengemuka dalam Forum SKPD yang digelar di Bale Tawangarum Balaikota Solo, Rabu (2/3/2011). Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo, Budi Suharto, mengemukakan dalam menggagas terlaksananya sebuah perencanaan, Pemkot seringkali menghadapi persoalan terkait terbatasnya anggaran. Minimnya anggaran yang dapat dialokasikan melalui APBD kerap menjadi alasan bagi SKPD tidak mampu merealisasikan program kerja mereka secara optimal, khususnya program-program yang menyentuh langsung kepada kepentingan masyarakat.

Advertisement

“Ada ketergantungan dari SKPD terhadap ketersediaan anggaran di APBD. Kalau tidak ada anggaran, programa tidak bisa berjalan, atau berjalan tapi tidak optimal. Melalui APBD Pemkot biasanya hanya bisa membiayai program-program rutin yang sifatnya lebih pada kewajiban, sementara program-program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat terpaksa tak bisa terlaksana,” terangnya kepada wartawan.

Menyikapi hal itu, Sekda meminta masing-masing SKPD mulai saat ini tidak hanya mengandalkan APBD dan aktif untuk mencari alternatif lain yang dapat mendukung peningkatan kinerjanya. Salah satu yang bisa dibidik adalah kegiatan CSR perusahaan. Pembiayaan itu dapat pula dalam bentuk kemitraan-kemitraan. Menurut Sekda, hal itu bisa dilakukan mengingat sudah ada peraturan yang memungkinkan pelaksanaan program-program pemerintah daerah yang pembiayaannya dapat ditanggung di luar APBD.

(sry)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif