Soloraya
Selasa, 24 Mei 2011 - 12:48 WIB

Api lalap tiga bangunan di Tawangmangu

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi (kedaiberita.com)

ilustrasi (kedaiberita.com)

Advertisement

Karanganyar (Solopos.com)–Tiga bangunan di RT 04/ RW I, Dukuh Tawangmangu,  Desa Tawangmangu , Kecamatan Tawangmangu , Karanganyar ludes terbakar, Selasa (24/5/2011) sekitar pukul 09.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu namun total kerugian diperkirakan  mencapai  Rp 200 juta.

Pantauan Espos di lokasi, api yang melahap tiga bangunan berupa dua rumah dan satu kios milik Sarjo Harjo Wiyono warga desa setempat tersebut baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 12.00 WIB.  Sarjo menduga api berasal dari tungku dapur di salah satu rumahnya. “Tadi saya kira api di tungku dapur sudah padam, selanjutnya saya tinggal bekerja. Mungkin dari bara api yang belum padam tersebut membesar dan membakar bagian lain hingga tiga bangunan ludes,” ungkapnya.

Disisi lain dalam usaha pemadaman bangunan tersebut terlihat dua unit mobil kebakaran di kerahkan , meski demikian para petugas sempat mengalami kesulitan karena lokasi kebakaran jauh dari sumber air.

Advertisement

(fas)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kebakaran Tawangmagu
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif