SOLOPOS.COM - Sejumlah bus berjejer di halaman Asrama Haji Donohudan (AHD) Boyolali pada Selasa (8/11/2022). (Solopos.com/Ni’matul Faizah).

Solopos.com, BOYOLALI – Asrama Haji Donohudan (AHD) Boyolali siap menampung 3.000 peserta dan penggembira Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah di Solo yang rencananya akan digelar pada Jumat – Minggu (18 – 20/11/2022).

Kepala Unit Pengelola AHD Boyolali, Bambang Sumanto, mengatakan kapasitas tempat tidur di AHD Boyolali sebenarnya 1.500 orang.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Namun, untuk muktamar ini biasanya banyak penggembira juga, jadi mungkin kami bisa menambah ekstra bed atau kasur busa yang bisa kami tambahkan di kamar-kamar itu. Kalau ditambah, kami bisa 2.500 sampai 3.000-an pun bisa,” ujarnya saat berbincang dengan Solopos.com di kantornya, Selasa (8/11/2022).

Bambang mengatakan sejak Oktober lalu bahkan sudah banyak panitia dan penggembira yang telah menginap di AHD Boyolali. Bahkan, beberapa hari yang lalu hingga Selasa ini mahasiswa-mahasiswa sudah menginap di Muhammadiyah untuk berlatih paduan suara dan kegiatan lain.

Baca juga: Info Penting! Ini Lokasi Penjemputan Ojek Murah Muktamar Muhammadiyah di Solo

Walaupun begitu, Bambang menjelaskan pihak pengelola hanya menyiapkan tempat untuk tidur para peserta dan penggembira Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah di Solo.

Sementara, terkait detail peserta berada di tangan panitia. Saat disinggung siapa saja yang telah menginap dan akan menginap di AHD Boyolali, Bambang menjawab akan ada orang berbagai daerah yang akan menginap di sana dan semuanya dikoordinir oleh panitia Muktamar.

“Intinya gedung-gedung di sini insyaallah selalu siap. Jadi memang setiap hari harus ready. Ini kan posisi di luar musim haji, jadi AHD ini diperuntukkan untuk pemerintah, organisasi, masyarakat, dan dunia pendidikan bisa menggunakan di sini,” jelasnya.

Lebih lanjut, Bambang berharap acara Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah di Solo dapat berjalan dengan lancar.

“Muhammadiyah punya gedung yang megah juga. Tapi dari kegiatan tersebut, masih perlu gedung-gedung yang lain. Salah satunya Asrama Haji Donohudan Boyolali, dan kami siap mendukung itu biar sukses acaranya di wilayah Surakarta,” jelasnya.

Salah satu mahasiswa Universitas Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta, Irwanda, menjelaskan dirinya telah datang ke AHD Boyolali sejak Sabtu (5/11/2022). Dirinya mengaku datang bersama 50 orang satu rombongan dari Unisa Yogyakarta.

Baca juga: Catat! Ini Rute Lengkap Bus Gratis untuk Penggembira Muktamar Muhammadiyah

“Di sini kami latihan gabungan dengan sepuluh PTMA [Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah] se-Jawa Tengah dan DIY [Daerah Istimewa Yogyakarta]. Ada yang latihan paduan suara, marching band, dan lain-lain,” jelasnya.

Irwanda menjelaskan fasilitas penginapan dan konsumsi telah disediakan panitia Muktamar.

Beberapa PTMA yang telah hadir antara lain Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), Universitas Muhammadiyah Klaten, Unisa Jogja, Universitas Aisyiyah Surakarta, Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus), Universitas Muhammadiyah Magelang (Unima), dan ITS PKU Muhammadiyah Surakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya