Soloraya
Selasa, 27 Oktober 2020 - 07:00 WIB

Awal November Beroperasi, Ini Rute 6 Koridor Feeder BST Solo

Wahyu Prakoso  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Angkutan pengumpan (feeder) Batik Solo Trans. (Solopos-M. Ferri Setiawan)

Solopos.com, SOLO -- Pemerintah Kota (Pemkot) Solo berencana meluncurkan layanan feeder atau angkutan pengumpan bus Batik Solo Trans atau BST pada enam koridor, awal November mendatang.

Ada 400 lokasi untuk penumpang naik dan turun. Kepala Bidang Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo, Muhammad Taufiq, menjelaskan akan ada 15 sampai 20 unit armada yang melayani setiap rute.

Advertisement

Anak 15 Tahun Ke Bawah Kembali Dilarang Masuk Mal, Manajemen Pusat Belanja Solo Pasrah

“Penumpang mendapatkan layanan gratis sampai akhir tahun. Anggaran dari pemerintah pusat. Kami menyediakan sebanyak 110 unit armada untuk melayani enam rute,” katanya kepada Solopos.com, Senin (26/10/2020).

Advertisement

“Penumpang mendapatkan layanan gratis sampai akhir tahun. Anggaran dari pemerintah pusat. Kami menyediakan sebanyak 110 unit armada untuk melayani enam rute,” katanya kepada Solopos.com, Senin (26/10/2020).

Dia menjelaskan Dishub Kota Solo telah menyediakan lokasi naik turun penumpang dengan markah bercat merah. Pengemudi angkutan feeder BST Solo tidak bisa menaikkan dan menurunkan penumpang di sembarang tempat.

Jelang Debat Perdana Pilkada Solo 2020, Begini Persiapan Gibran-Teguh & Bajo

Advertisement

Tambahan 40 Kasus Baru Covid-19 Solo Pada Akhir Pekan, 6 Di Antaranya Anak-Anak

Dishub Kota Solo sedang melakukan pengecatan jalan dengan tanda merah dengan ukuran 60 sentimeter x 60 sentimeter per lokasi.

Lurah Pasar Harjodaksino Solo Menangis Saat Umumkan Penutupan Diperpanjang

Advertisement

“Kami menentukan titik-titik itu berdasarkan bangkitan atau lokasi yang ramai seperti dekat perkantoran dan permukiman. Ini untuk menjamin durasi tempuh angkutan feeder. Headway atau waktu antarunit armada sekitar tujuh menit dan 10 menit,” katanya.

Pembunuhan Sukoharjo: Seusai Habisi Yulia, Eko Mandi & Pasang Jaringan Internet di Rumah Tetangga

Berikut perincian trayek angkutan pengumpan atau feeder bus Batik Solo Trans:

Advertisement

Koridor 7: RSUD Ngipang- Pasar Klewer (PP)
Koridor 8: Cemani (Lotte Grosir)- Taman Jayawijaya (PP)
Koridor 9: Sub Terminal Semanggi-Mojosongo (PP)
Koridor 10: Pasar Klewer Terminal Palur (PP)
Koridor 11: Pasar Klewer-Terminal Tirtonadi (PP)
Koridor 12: Pasar Klewer- Gentan (PP)

Sumber: Dishub Kota Solo.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif