Soloraya
Jumat, 26 Juli 2019 - 22:45 WIB

Ayah Irza Bakal Hadiri Wisuda Putrinya Yang Tertabrak Truk di Puskesmas Mojosongo Boyolali

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, BOYOLALI — Mahasiswi korban kecelakaan truk menabrak Puskesmas Mojosongo, Boyolali, Irza Laila Nur Trisna Winandi, bakal diwisuda dan menerima gelar sarjana dari Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, 24 Agustus 2019 mendatang, meski sudah tiada.

Ayah Irza, Nur Rohman, memastikan akan datang memenuhi undangan UNS Solo saat wisuda almarhumah putrinya itu. “Tadi sudah disampaikan secara langsung oleh Pak Rektor [Jamal Wiwoho]. Pak Rektor datang ke rumah bersama Pak Dekan, dosen-dosen penguji, dan benerapa dosen lainnya. Untuk teknis lebih lanjut nanti katanya menyusul. Insya Allah saya akan datang,” ujarnya saat dihubungi Solopos.com melalui telepon, Jumat (26/7/2019).

Advertisement

Nur juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada UNS yang memberikan penghargaan tersebut kepada almarhumah anaknya.

Irza meninggal dunia akibat tertabrak truk yang menyelonong masuk ke Puskesmas Mojosongo, Boyolali, pada hari ia seharusnya menjalani ujian skripsi, Kamis (25/7/2019).

Dia datang ke puskesmas untuk pamitan kepada ibunya yang bekerja di puskesmas itu sebelum berangkat ke kampus UNS untuk ujian skripsi. Saat hendak meninggalkan puskesmas menggunakan sepeda motor, Irza tertabrak truk kontainer yang remnya blong dan meninggal dunia di lokasi kejadian. UNS Solo rencananya memberikan gelar sarjana kepada Irza saat upacara wisuda di kampus tersebut, 24 Agustus mendatang.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif