Soloraya
Senin, 21 November 2016 - 17:15 WIB

Bagus dan Okfied Ditarget Juarai Mas dan Mbak Jateng 2016

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Putri Solo 2016 Okfied Nurneini (kanan) dan Putra Solo 2016 Bagus Aji Pratama (kedua dari kanan) memberikan brosur untuk meminta dukungan pada Ajang Mas Mbak Duta Wisata Jawa Tengah 2016 saat car free day (CFD) di Jl. Slamet Riyadi, Solo, Minggu (20/11/2016). Ajang Mas Mbak Duta Wisata Jawa Tengah 2016 diselenggarakan pada 21-25 November di Taman Budaya Jawa Tegah (TBJT), Solo. (Nicolous Irawan/JIBI/Solopos)

Pemilihan Mas dan Mbak Jateng 2016 dilaksanakan di TBJT Solo.

Solopos.com, SOLO —Putra Solo 2016, Bagus Aji Pratama, dan Putri Solo 2016, Okfied Nurneini S., akan mengikuti Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Jawa Tengah 2016 di Taman Budaya Jawa Tengah (TBJT), Jumat (25/11/2016).

Advertisement

Pasangan Duta Wisata Kota Solo ini memohon doa restu dan meminta dukungan kepada pengunjung car free day Jl. Slamet Riyadi di simpang tiga Sriwedari, Minggu (20/11/2016) kemarin.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Solo, Eny Tyasni Suzana, mengatakan Duta Wisata Solo dikarantina dan mengikuti sesi pembekalan kepribadian, pengetahuan, kebudayaan, dan pariwisata Jawa Tengah mulai Senin (21/11/2016).

“Ada 34 dari 35 kota/kabupaten di Jawa Tengah yang mengirimkan wakilnya untuk mengikuti Pemilihan Mas dan Mbak Jateng 2016,” kata dia.

Advertisement

Eny menuturkan selama empat tahun terakhir Kota Solo absen memboyong gelar dari ajang pemilihan duta wisata Jawa Tengah. Sebagai tuan rumah penyelenggaraan, tahun ini pihaknya berharap pasangan Bagus-Okfied bisa tampil gemilang di ajang tersebut.

“Kami tidak hanya mengejar brain, beauty, dan behavior-nya saja. Tapi PPS 2016 juga dibekali pengetahuan pariwisata serta diajari nembang dan menari tradisional. Harapan kami tahun ini bisa menang,” tutur dia.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif