Soloraya
Kamis, 8 September 2022 - 08:34 WIB

Bangganya Para Delegasi SIPA 2022 Disambut Wali Kota Solo Gibran

Wahyu Prakoso  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bersalaman dengan salah satu delegasi SIPA 2022 saat Welcome Dinner di Loji Gandrung, Rabu (7/9/2022) malam. (Istimewa/Humas Pemkot Solo)

Solopos.com, SOLO–Meskipun kondisi cuaca hujan lebat, suasana hangat terasa pada Welcome Dinner Solo International Performing Arts (SIPA) 2022 di Loji Gandrung, Solo, Rabu (7/9/2022) malam. Puluhan delegasi dalam negeri dan luar negeri bangga terlibat dalam SIPA 2022.

Pantauan Solopos.com sejumlah delegasi dari berbagai negara maupun  daerah hadir pada malam itu, di antaranya Spanyol, Singapura, Malaysia, Korea Selatan, India, Turk, Riau, Bali, Kalimantan Selatan, Sumatra Utara.

Advertisement

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menghampiri setiap delegasi untuk memberikan semangat sebelum pentas pada Kamis (8/9/2022) malam. Selanjutnya para delegasi menikmati hidangan khas Kota Solo yang disiapkan.

Menu yang disajikan, di antaranya nasi liwet, bakso, bakmi godog, lontong opor, dan selat.

Advertisement

Menu yang disajikan, di antaranya nasi liwet, bakso, bakmi godog, lontong opor, dan selat.

Welcome Dinner itu menjadi media berjejaring antar delegasi, Pemkot Solo, pelaku pariwisata, dan media.

Pelatih Garuda Taekwondo Demonstration Team (KCCI) Korea Selatan, Sofiyudin, mengatakan bangga bisa terlibat pada SIPA 2022 karena merupakan kesempatan kali pertama bagi timnya untuk menampilkan atraksi.

Advertisement

Dia menjelaskan Garuda Taekwondo Demonstration Team menampilkan 11 atlet untuk menampilkan atraksi, di antaranya, taekwondo dance, gerakan taekwondo, atraksi ekstrem kick. Atraksi itu dipadukan dengan K-Pop.

Direktur SIPA R.Ay. Irawati Kusumorasri, menjelaskan maskot SIPA, Rianto tampil pada pembuka SIPA 2022 dengan tema Art as The Spirit of Life Changing. Penyelenggara menampilkan berbagai kejutan pada SIPA 2022.

Dia menjelaskan SIPA dapat disaksikan secara luring dan daring. Penyelenggara menargetkan jumlah penonton 8.000 per malam secara luring dan ribuan penonton secara virtual

Advertisement

Sementara itu, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mengatakan SIPA bisa kembali berlangsung secara luring setelah adanya pembatasan akibat pandemi Covid-19. Target 8.000 penonton bisa lebih asalkan kondisi cuaca mendukung.

“Kami berdoa semoga cuacanya tetap baik. Ini merupakan event outdoor, kami ingin semua  tetap menerapkan protokol kesehatan. Kebetulan saya juga baru sembuh setelah positif Covid-19 kali ketiga,” ungkapnya.

Adapun SIPA merupakan festival seni pertunjukan tahunan yang diselenggarakan di Kota Solo sejak 2009. SIPA menjadi satu dari tiga agenda budaya dan pertunjukan seni Kota Solo yang masuk dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) 2022 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif