Soloraya
Kamis, 31 Mei 2012 - 16:06 WIB

BANTUAN KAMBING: 743 Warga Klaten Terima Bantuan Kambing

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/SOLOPOS)


Ilustrasi (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/SOLOPOS)

KLATEN--Sebanyak 743 warga di Klaten menerima bantuan sosial bergulir berupa kambing, di Balaidesa Jabung, Kecamatan Gnatiwarno, Klaten, Kamis (31/5/2012).

Advertisement

Bantuan senilai Rp583 juta itu berasal dari Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan (PNPM MP) Klaten. Bantuan tersebut secara simbolis diserahkan kepada Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Mekar Jaya Jabung.

Koordinator PNPM MP Klaten, Nanang Priyana, mengatakan bantuan sebanyak 779 ekor kambing itu dibagikan kepada 43 KSM yang tersebar di 36 desa di 11 kecamatan.

“Harapannya bantuan itu bukan sekadar menjadi usaha sambilan bagi warga, tapi ke depan juga bisa menjadi sebuah sarana yang menguntungkan dan mensejahterakan warga,” ujar Nanang sat ditemui wartawan di Jabung.

Advertisement

Sebelum menerima beberapa ekor kambing, warga yang sudah tergabung di KSM masing-masing desa itu terlebih dahulu harus menyediakan area hijauan untuk pakan ternak. Dengan begitu, maka kelangsungan hidup kambing bantuan itu bisa lebih lama. Warga juga diminta untuk membuat kandang dengan kapasitas lebih dari satu kambing dan sekaligus terpisah dari hunian pemilik rumah.

Salah satu warga Jabung, Lasito, yang juga penerima bantuan kambing, mengaku senang mendapatkan bantuan tersebut. Ia mendapatkan bantuan tiga kambing jantan dan empat kambing betina. ”Kami bersama enam anggota yang lain sudah menyiapkan kandang. Pengelolaannya nanti juka akan dilaksanakan secara bersama-sama,” ujar Lasito.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif