Soloraya
Senin, 20 Juli 2020 - 15:59 WIB

Bareng Sri Mulyani, Kapolda Jateng Panen Padi dan Ikan di Klaten

Ponco Suseno  /  Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, menghadiri panen raya di Ponggok, Polanharjo, Klaten, Senin (20/7/2020). (Solopos.com/Ponco Suseno)

Solopos.com, KLATEN — Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Irjen Pol Ahmad Luthfi, menghadiri panen raya padi dan ikan di Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jateng, Senin (20/7/2020).

Berdasarkan pantauan Solopos.com, Irjen Pol Ahmad Luthfi sempat menebar 40.000 benih ikan nila di Desa Nglinggi, Kecamatan Klaten Selatan. Selanjutnya, ia melakukan panen raya padi di Ponggok, Kecamatan Polanharjo. Terakhir, sang kapolda memanen ikan nila di Desa Nganjat, Kecamatan Polanharjo.

Advertisement

Sepanjang melakukan tebar ikan dan panen raya padi serta ikan di Klaten, sang kapolda Jateng didampingi sejumlah anak buahnya.

Banteng Solo Bergerak Cari Pelaku Dugaan Pengeroyokan Ketua Anak Ranting PDIP Jebres

Hadir pula Bupati Klaten Sri Mulyani, Danrem 074/Warastratama Kolonel Rano Tilaar, Anggota Komisi III DPR Eva Yuliana, Kapolres Klaten AKBP Edy Suranta Sitepu, Dandim Klaten Letkol Minarso, dan sejumlah tamu lainnya.

Advertisement

"Kami mendukung penuh pemanfaatan lahan tidak produktif ke peningkatan ekonomi masyarakat [terdampak Covid-19]. Melalui kegiatan ini, diharapkan terbentuk adaptasi kehidupan baru. Di sini, kami sampaikan juga bahwa di Jateng telah terbentuk 4.029 kampung siaga Covid-19. Ini dari masyarakat dan untuk masyarakat," kata Irjen Pol Ahmad Luthfi saat ditemui wartawan di Desa Nganjat, Kecamatan Polanahrjo, Klaten, Senin (20/7/2020).

Evakuasi Pendaki Jatuh di Area Kawah Candradimuka Lawu Libatkan 80 Orang, Begini Prosesnya

Di tengah harapan terbentuknya adaptasi kehidupan baru, Polri bersama TNI juga turut serta melaksanakan tujuh instruksi presiden RI. Di antaranya proaktif mendisiplinkan masyarakat agar menaati pemakaian masker saat keluar rumah.

Advertisement

"Yang ke sawah atau pun ke pasar harus pakai masker," katanya.

Ketua Anak Ranting Dikeroyok Sejumlah Orang? Ini Penjelasan Ketua PAC PDIP Jebres Solo

Kepala Desa (Kades) Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten, Junaedi Mulyono, mengatakan padi yang di-panen kapolda Jateng berjenis IR 64. Lahan yang dipanen seluas kurang lebih 5.000 meter persegi.

"Hasil panen saat ini terbilang lumayan. Sawah seluas satu patok atau 2.300 meter persegi bisa menghasilkan uang senilai Rp6 juta-Rp7 juta," kata Junaedi Mulyono.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif