SOLOPOS.COM - Gunungan tahu dan sejumlah hasil bumi dibawa komunitas warga Kartasura ke Pospam 3 Tugu Kartasura pada Senin (1/5/2023). (Solopos.com/Magdalena Naviriana Putri).

Solopos.com, SUKOHARJO — Gunungan tahu dan sejumlah hasil bumi dibawa komunitas warga Kartasura, Sukoharjo, ke Pospam 3 Tugu Kartasura pada Senin (1/5/2023).

Hal itu dilakukan sebagai bentuk apresiasi pelaksanaan pengamanan jalur mudik oleh pihak kepolisian di Kabupaten Sukoharjo, khususnya Kartasura sebagai jalur tersibuk.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Sejumlah komunitas warga berbondong-bondong mendatangi Pospam tersebut.

Di antaranya Forum Ambulans Sukoharjo (Fast), Info Cegatan Sukoharjo (ICS), Paguyuban Warga Ageng Tosuro (Pawartos), Perkumpulan Sedulur Sukoharjo Makmur (PSSM), Serikat Pekerja Republik Indonesia (SPRI) yang tergabung dalam Forum Peduli Buruh (FPB) Sukoharjo hingga kelompok mahasiswa yang diwakili oleh Dewan Mahasiswa (Dema) UIN Raden Mas Said Sukoharjo.

Sambil berjalan beriringan, mereka membawa sejumlah hasil bumi tersebut dan juga tumpeng nasi kuning lengkap dengan beraneka macam lauknya.

Ketua Umum Forum Ambulans Sukoharjo Bersatu (FAST), Wirawan Setiadi mengatakan tujuan kedatangan mereka tersebut merupakan bentuk penghargaan atas lancarnya pengamanan arus mudik pada perayaan Lebaran 2023 di Kabupaten Sukoharjo.

“Di balik lancarnya arus mudik ini ada rasa kangen dari Pak Polisi yang belum bisa menikmati libur Lebaran dan bertemu keluarga. Semoga apresiasi kami ini sedikit menghibur para petugas kepolisian,” jelasnya.

Pemilihan gunungan tahu dan hasil bumi dalam kegiatan tersebut menurutnya untuk menunjukkan ciri khas Kartasura yang memiliki sentra pabrik tahu.

Dia berharap ke depan Polri semakin meningkatkan kolaborasi dengan masyarakat agar lebih meningkatkan kepercayaan. Dia juga berharap Polri dan sejumlah jajaran dari instansi lain dapat bersatu apalagi sebentar lagi telah memasuki tahun Pemilu.

Sementara itu, Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan mengatakan pihaknya berterima kasih atas kejutan yang telah diberikan oleh warga.

“Ini bentuk dukungan dari warga masyarakat kepada kami. Saya mengucapkan terima kasih khususnya pada warga masyarakat Kartasura. Apalagi Kartasura merupakan titik tersibuk di wilayah Sukoharjo yang menjadi jalur persimpangan Solo, Semarang, Jogja,” jelas Kapolres.

Menurutnya di wilayah tersebut arus lalu lintas hampir tidak berhenti, tetapi personel kepolisian dan anggota stake holder terkait tetap semangat mengatur arus lalu lintas karena mendapat dukungan dari warga masyarakat.

Kapolres juga berterima kasih pada warga masyarakat yang sudah mematuhi aturan lalu lintas dan mematuhi arahan dari petugas kepolisian di lapangan.

Seusai menerima hadiah dari warga masyarakat tersebut hasil bumi dan tahu itu dibagikan ke sejumlah pengendara yang melintas di Jalan Solo-Jogja.

Sementara itu, wujud dukungan masyarakat tersebut juga disampaikan oleh sejumlah tokoh masyarakat.

Di antaranya Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sukoharjo, Abdullah Faisol, Anggota DPR RI Mohamad Toha, Ketua PDM Muhammadiyah Kabupaten Sukoharjo, Wiwaha Aji Santoso dan Ketua MTA Sukoharjo, Sugeng, serta Sekretaris Pengurus Cabang NU Kabupaten Sukoharjo, Mudhakir.

Mereka turut memberikan apresiasi kepada jajaran Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polres Sukoharjo. Lantaran, Lebaran di Sukoharjo dapat berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.

Seperti diketahui, Operasi Ketupat 2023 telah digelar selama 14 hari, mulai 18 April hingga 1 Mei 2023. Dalam Operasi Ketupat 2023, Polres Sukoharjo menerjunkan sekitar 700 personel pengamanan dari kepolisian, serta ditambah dari TNI dan stakeholder terkait.

Selain itu, dalam pengamanan dan pengaturan arus mudik dan arus balik, Polres Sukoharjo juga mendirikan empat Pos Pengamanan (Pospam) yang terletak di Pospam Simpang Empat Patung Jamu Bulakrejo, Pospam Bundaran Patung Pandawa Solo Baru, Pospam Simpang Tugu Kartasura, dan Pos Terpadu Simpang Empat Sanggung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya