Soloraya
Minggu, 8 September 2013 - 13:34 WIB

BEASISWA SINTAWATI : UPTPK Sragen Ubah Strategi Survei Sintawati

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Beasiswa (pelajarindonesia.org)


Ilustrasi Beasiswa (pelajarindonesia.org)

Solopos.com, SRAGEN–Unit Pelayanan Terpadu Penanggulangan Kemiskinan (UPTPK) Kabupaten Sragen mengubah strategi survei. Mereka menerjunkan dua orang dalam satu tim untuk melakukan survei beasiswa Siswa Pintar Warga Sukowati (Sintawati) Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Advertisement

Strategi itu berbeda dengan tahun lalu. Mereka hanya melibatkan satu orang setiap tim. Kepala Seksi (Kasi) Penanggulangan Kemiskinan Berbasis Pendidikan, UPTPK Kabupaten Sragen, Indarjo, menuturkan satu tim terdiri dari dua orang supaya efektif dan efisien.

Dia juga mengklaim survei akan lebih akurat ketimbang hanya melibatkan satu orang dalam satu tim. Indarjo memaparkan keuntungan lain menggunakan strategi itu apabila jumlah pemohon mencapai ratusan orang. Apabila melibatkan dua orang dalam tim maka satu orang melakukan survei di rumah pemohon dan satu orang yang lain menyurvei rumah tetangga dekat pemohon. Namun apabila satu tim terdiri dari satu orang maka dia harus menyurvei rumah pemohon dan tetangga sekitar.

“Saya kalau survei dua orang sekarang supaya efektif dan cepat. Satu survei lokasi, satu survei tetangga sekitar. Satu hari bisa 15 orang. Apalagi saat deadline pendaftaran Sintawati akhir Agustus kemarin banyak yang daftar sekitar 150 orang. Mereka juga kami datangi satu-satu meski beberapa orang belum melengkapi syarat. Kebijakan kami syarat disusulkan satu pekan ke depan. Kalau kemarin satu orang agak lama karena harus datang ke rumah pemohon dan tetangga,” kata Indarjo saat ditemui di kantor UPTPK Kabupaten Sragen, Jumat (6/9/2013).

Advertisement

Anggaran Naik

Sementara Alokasi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Sragen untuk beasiswa Sintawati tahun 2012 Rp200 juta. Nominal itu untuk 30 mahasiswa yang kuliah di PTN. Jumlah itu mengalami peningkatan menjadi Rp447 juta pada tahun 2013.

Masing-masing mahasiswa mendapat Rp300.000 per bulan dan Rp2 juta per semester. Indarjo menyampaikan hasil verifikasi dan survei terakhir tim dari UPTPK Kabupaten Sragen menyatakan 42 mahasiswa PTN lolos verifikasi dari total 150 mahasiswa yang mengajukan permohonan. Jumlah itu meningkat setelah pekan lalu tim UPTPK menyatakan hanya 40 orang yang lolos verifikasi.

Advertisement

Indarjo mengatakan dua orang tambahan karena pihaknya masih melakukan survei untuk sepuluh orang terakhir dari total 150 orang pemohon. Namun Indarjo belum dapat memastikan berapa mahasiswa yang akan dibantu beasiswa Sintawati.

“Nanti tinggal lapor Pak Bupati. 150 mahasiswa sudah disurvei semua. Apakah akan diambil 34 atau 35 tergantung keputusan Bupati,” ungkap dia saat dihubungi Solopos.com, Sabtu (7/9/2013).

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif