SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SUKOHARJO — Sebanyak 22.495 siswa menengah atau 44,89% di antaranya memperoleh beasiswa siswa miskin (BSM). Ke-22.495 siswa itu berada di jenjang SLTP dan SLTA. Saat ini, dinas pendidikan (Disdik) Sukoharjo masih berkoordinasi dan mengikuti rakor validasi data di Kemendikbud, Jakarta.

Penegasan itu disampaikan Kabid SMP, SMA dan SMK Disdik Sukoharjo, Dwi Atmojo Heri kepada Solopos.com
Selasa (10/9/2013). Mewakili Kepala Disdik Sukoharjo, Bambang Sutrisno, Kabid SMP, SMA dan SMK menjelaskan alokasi dana BSM tahun ini ditambah seiring dengan program tambahan subsidi BBM.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“Alokasi BSM sebanyak 22.495 siswa menengah atau 44,89% itu dianggarkan pada APBN dan APBN Perubahan. Jika validasi data sudah klir maka dana bisa dicairkan,” ujarnya.

Heri, panggilan akrab Dwi Atmojo Heri menjelaskan, tahun ini jumlah siswa menengah (SLTP, SMA dan SMK) di Sukoharjo sebanyak 50.495 siswa.

“Prioritas penerima BSM adalah anak keluarga kurang mampu yang memiliki KPS (kartu perlindungan sosial).”

Lebih lanjut Heri menyatakan, ke-50.103 siswa  menengah terbagi atas, siswa SMP sebanyak 20.033 siswa, siswa jenjang SMA sejumlah 10.768 siswa dan jenjang SMK sebanyak 19.302 siswa. Kuota BSM jenjang SMP, tegasnya, paling tinggi persentasenya, yakni mencapai 65,64% atau sebanyak 13.151 siswa disusul SMK sebanyak 6.133 siswa atau 31,77% dan kuota BSM jenjang SMA sebanyak 29,81% atau berjumlah 3.211 siswa.

Berapa nominal BSM masing-masing jenjang? Heri menjelaskan, jenjang SLTP senilai Rp575.000/semester dan jenjang SLTA senilai Rp700.000/semester.

“Pencairan dana terfokus pada periode Juli-Desember sesuai dengan plafon APBN dan APBN perubahan. Alokasi 2014 atau semester berikutnya masih menunggu penetapan APBN tahun depan.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya