SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Solopos.com, KARANGANYAR – Puluhan ribu jiwa yang tersebar di delapan kecamatan di Kabupaten Karanganyar terancam bahaya tanah longsor.

Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, Aji Pratama Heru, mengatakan beberapa hari ini terus terjadi longsor di sejumlah titik di lereng Gung Lawu.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Titik-titik tersebut di antaranya merupakan wilayah permukiman yang dihuni oleh puluhan ribu jiwa.

“Intensitas hujan mulai tinggi saat ini,” kata dia saat ditemui wartawan di kantor BPBD Karanganyar, Senin (22/12/2014).

Menurutnya, titik-titik rawan bencana tanah longsor tersebut tersebar di 40 desa di Kecamatan Jumapolo, Jatiyoso, Kerjo, Jenawi, Ngargoyoso, Tawangmangu, Karangpandan, dan Matesih.

Aji Pratama Heru mengatakan BPBD terus melakukan pantauan terhadap daerah-daerah rawan tersebut. Dia juga mengimbau masyarakat setempat untuk waspada dengan kondisi alam di lingkungan tempat tinggalnya.

“Kami telah siapkan jadwal piket selama 24 jam. Masyarakat di Karanganyar dapat memberikan laporan kepada BPBD jika terjadi bencana alam di daerahnya melalui nomor online 0271495997,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya