Soloraya
Kamis, 14 Desember 2023 - 14:13 WIB

Bentrok Massa di Banjarsari Solo, 1 Mobil Rusak dan 1 Orang Dirawat di RS

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/dok)

Solopos.com, SOLO—Bentrok antardua kelompok massa terjadi di sekitar Simpang Empat Kampung Clolo Kelurahan/Kecamatan Banjarsari, Solo, Kamis (14/12/2023) dini hari.

Belum diketahui pasti penyebab bentrok, namun sejumlah orang dilaporkan mengalami luka-luka akibat pukulan. Ada juga mobil dan sepeda motor yang rusak. Informasi itu disampaikan salah seorang warga saat dihubungi melalui telepon WhatsApp (WA).

Advertisement

Tapi dia tidak melihat langsung kejadian bentrok tersebut. “Saya datang sudah selesai. Tapi banyak polisi dan beberapa pelaku bentrok ditangkap,” ujar sumber Solopos.com. Menurut dia ada sebuah mobil milik warga yang rusak akibat bentrok dua kelompok massa.

“Satu mobil milik warga rusak, beberapa motor pelaku tertinggal di lokasi kejadian,” urai dia. Warga lainnya, Suwanti, mengonfirmasi terjadinya bentrok dua kelompok massa. Tapi dia tidak tahu apa penyebab bentrok itu. “Banyak banget pelaku bentroknya,” kata dia.

Bahkan sepeda motor milik para pelaku bentrok yang dibawa polisi ke Mapolresta Solo. “Banyak, motor yang dibawa polisi kalau enggak salah sampai 28 unit,” urai dia. Suwanti juga mengungkapkan adanya satu mobil milik warga yang rusak akibat bentrok tersebut.

Advertisement

Terpisah, Kapolsek Banjarsari, Kompol Pardjono, saat dimintai keterangan menyatakan kejadian itu telah ditangani Satreskrim Polresta Solo. “Itu sudah ditangani Polresta Solo, kami tadi bantu yang dari saksi. Satu korban ini dirawat di RSUD Ngipang,” tutur dia.

Menurut Pardjono, korban yang sedang dirawat di RSUD Ngipang akan dirujuk ke RSUD dr Moewardi Solo. “Korban satu orang, ini akan dirujuk ke Moewardi,” urai dia. Disinggung penyebab bentrok, Pardjono mengaku tidak tahu. ”Ke Polresta saja,” tandas dia.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif