Soloraya
Kamis, 11 Mei 2023 - 11:40 WIB

Bersama Nicholas Saputra, Happy Salma akan ke Kota Solo untuk Pentas Sudamala

Nova Malinda  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kode Artis Nicholas Saputra bakal ke Kota Solo lewat cuitan Twitternya, pada Rabu (10/5/2023). (Istimewa)

Solopos.com, SOLO —Artis Indonesia Happy Salma akan terlibat dalam pentas Sudamala dari Epilog Calonarang di Pura Mangkunegaran, Kota Solo, pada 24 dan 25 Juni 2023.

Keterlibatan Happy Salma tersebut dibeberkannya melalui Instagram @happysalma pada Rabu (10/5/2023). Happy Salma mengunggah grafis Sudamala dengan caption terang dibawahnya agar para netizen menunggu digelarnya pementasan karya kolaborasi tersebut.

Advertisement

“..Nantikan karya kolaborasi kami dan ikuti terus linimasa @infotitimangsa untuk informasi tiket,” ucap dia.

Pentas kolaborasi tersebut merupakan persembahan dari Titi Mangsa bersama dengan Pura Mangkunegaran dan Katadata.

Tidak hanya Happy Salma, pentas Sudamala juga akan melibatkan artis terkenal lainnya. Artis Nicholas Saputra secara terpisah turut membeberkan keterlibatannya dalam pentas Sudamala di Kota Bengawan. Melalui kanal Twitternya @nicsap, Nicholas mengungkapkan bahwa dirinya akan ke Kota Solo untuk Sudamala.

Advertisement

Dari penelusuran Solopos.com, Happy Salma dan Nicholas Saputra sebelumnya sudah pernah terlibat dalam pentaa Sudamala garapan Titi Mangsa pada 2022. Saat itu, Nicholas Saputra bersama Happy Salma mengenalkan tradisi Bali lewat pentas teater Sudamala.

Mengutip dari Instagram @infotitimangsa, Sudamala digelar selama tiga malam di Gedung Arsip Nasional RI, Jakarta pada September 2022. Karya ini mendapat apresiasi dari masyarakat seluruh penjuru dan akan kembali digelar di Kota Solo.

Dari catatan Solopos.com, Happy Salma dan Nicholas Saputra sudah mendatangi Kota Solo pada Maret 2023. Mereka sempat bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan K.G.P.A.A. Mangkunagoro X.

Advertisement

Selama ini, Happy dan Nicholas telah menjadi produser pertunjukan tari di sejumlah kota besar. Mereka pun termotivasi untuk mengadakan pentas seni budaya di Kota Solo tahun ini.

“Setiap tahun kami membuat kegiatan seni pertunjukan dan selalu di kota besar. Pengennya gak di Jakarta saja tapi tempat-tempat lain. Sebenarnya Solo menarik ya, Solo membuka ruang untuk kolaborasi yang tidak hanya budaya Jawa, namun budaya-budaya nusantara,” ungkap dia kala itu.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif