SOLOPOS.COM - Baliho informasi rangkaian acara HUT ke-282 Pemkab Wonogiri termasuk konser Band Noah terpasang di kawasan Alun-Alun Giri Krida Bakti Wonogiri. Foto diambil belum lama ini. (Solopos/Muhammad Diky Praditia)

Solopos.com, WONOGIRI — Grup Band Noah yang digawangi Ariel dan kawan-kawan bakal menggelar konser di Alun-alun Giri Krida Bakti dalam rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-282 Kabupaten Wonogiri, Rabu (17/5/2023) malam.

Dinas Perhubungan (Dishub) Wonogiri bakal memberlakukan rekayasa arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan saat konser berlangsung. Sementara itu, Polres Wonogiri juga akan menerjunkan 370 personel untuk mengamankan konser peringatan HUT Wonogiri tersebut.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Kepala Dishub Wonogiri, Waluyo, mengatakan berdasarkan hasil koordinasi dengan sejumlah instansi terkait seperti TNI dan Polri, rekayasa lalu lintas akan dilakukan di sejumlah ruas jalan sekitar Alun-Alun Giri Krida Bakti mulai Rabu pukul 16.00 WIB sampai Kamis (18/5/2023) dini hari.

Hal itu untuk memastikan arus lalu lintas tetap berjalan lancar selama konser Band Noah berlangsung di Wonogiri. “Ada rekayasa arus lalu lintas.  Beberapa ruas jalan arah Alun-alun Giri Krida Bakti akan kami tutup sejak Rabu sore ini sampai konser Noah selesai,” kata Waluyo saat dihubungi Solopos.com, Selasa (16/5/2023).

Dia menjelaskan pengalihan arus tidak sampai menutup jalan utama dari arah Sukoharjo, Ponorogo, maupun Pracimantoro. Kendaraan umum masih bisa melintas di jalan-jalan protokol Wonogiri. 

Adapun rekayasa arus lalu lintas yang diterapkan saat konser Band Noah di Wonogiri yaitu Jl Ir Soekarno dari barat Jembatan Jurang Gempal hingga Simpang Empat Ponten ditutup. Kendaraan dari arah Ponorogo menuju Pracimantoro dan Sukoharjo diarahkan melalui jalan dekat SMAN 1 Wonogiri hingga perempatan Gudang Seng.

Dari perempatan tersebut, kendaraan yang akan menuju ke Sukoharjo berbelok kanan lewat jalan Pasar Kota Wonogiri. Sementara kendaraan yang menuju Pracimantoro berbelok kiri ke arah Waduk Gajah Mungkur (WGM).

Tiga Lokasi Pengecekan Polisi

Kendaraan dari arah Sukoharjo menuju arah Ponorogo bisa melalui pertigaan Klampisan kemudian lurus menuju Alas Kethu hingga jalan depan Kantor Pertanahan Wonogiri, berbelok kiri ke arah Jembatan Jurang Gempal.

“Jalan depan Pendapa Rumah Dinas Bupati tidak bisa dilalui kendaraan. Jalan di Perempatan Ponten yang mengarah ke bundaran Soekarno juga ditutup,” ujar dia.

Dia melanjutkan petugas Dishub Wonogiri akan berjaga di ruas-ruas jalan yang dilakukan rekayasa arus lalu lintas selama konser Band Noah berlangsung. Personel Dishub akan bergabung dengan kepolisian, TNI, dan Satpol PP di bawah koordinasi Polres Wonogiri. 

Kasi Humas Polres Wonogiri, AKP Anom Prabowo, menambahkan Polres menerjunkan sekitar 370 personel untuk pengamanan konser Band Noah di Alun-Alun Giri Krida Bakti.

Aparat Polres Wonogiri akan melakukan pemeriksaan di tiga lokasi terhadap penonton yang masuk ke area konser, yaitu di jalan depan Kantor BRI Wonogiri, jalan sisi selatan Kantor Kemenag Wonogiri, dan jalan depan Kantor Kecamatan Wonogiri.

Penonton dilarang membawa atribut perguruan atau organisasi tertentu, senjata tajam, dan minuman keras. Sebagai informasi, konser Noah bisa disaksikan gratis untuk umum.

Selain sebagai peringatan HUT ke-282 Wonogiri, konser ini sebagai sarana sosialisasi penggunaan barang kena cukai. Acara dimulai pukul 19.00 WIB. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya