SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KLATEN-Desa Dlimas, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, pada Jumat (7/12/2012) berencana menggelar tumpengan massal di bangsal makam desa setempat.

Tradisi tahunan ini digelar sebagai ritual kegiatan bersih desa.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Biasanya warga yang datang ke lokasi ini mencapai ribuan. Mereka datang dari berbagai daerah untuk menyaksikan ritual yang unik tersebut,” ujar salah seorang warga setempat, Handoyo, Kamis (6/12/2012).

Biasanya papar dia, upacara tradisi ini dilengkapi uba rampe seperti ingkung, lauk pauk komplet, buah-buahan yang dihias serta berbagai macam kue-kue. Uba rampe tersebut dibawa ke bangsal Tanjungsari dan kemudian semuanya dibagikan kepada para pengunjung yang datang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya