Soloraya
Sabtu, 21 Mei 2022 - 16:55 WIB

Bidik Pemilih Pemula Soloraya, Sahabat Ganjar Gelar Lomba TKJ

Kurniawan  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Siswa SMK di Soloraya mengikuti lomba Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) yang digelar DPP Sahabat Ganjar Relawan Indonesia atau Saga Relawan Indonesia di Hotel Novotel Solo, Sabtu (21/5/2022) siang. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Sahabat Ganjar Relawan Indonesia atau Saga Relawan Indonesia menggelar lomba Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) Sabtu (21/5/2022). Pesertanya adalah siswa sekolah menengah kejuruan (SMK) se-Soloraya,

Lomba yang berlangsung di Hotel Novotel Solo itu diikuti peserta dari Solo, Boyolali, Sukoharjo, Karanganyar, Wonogiri, Sragen, dan Klaten. Kegiatan tersebut mengusung tema Menyiapkan Kompetensi SDM yang Berdaya Saing pada Era Society 5.0.

Advertisement

Wakil Ketua DPW Sahabat Ganjar Relawan Indonesia Jateng, Herson Rikumau, mengatakan ada 20 tim yang ikut serta didampingi guru masing-masing. “Masing-masing tim terdiri dua orang,” ujar dia saat diwawancara wartawan di sela kegiatan.

Herson menjelaskan lomba TKJ diharapkan dapat merangsang para siswa untuk terus menimba ilmu. “Kita ingin generasi muda tak kalah dalam pemahaman itu. Karena teknologi digital semakin berkembang dan masa depan Indonesia dipegang anak-anak muda ini. Sekiranya sudah dipahami, semoga bisa mengembangkan bangsa Indonesia ini,” urai dia.

Lebih jauh, Herson menjelaskan Sahabat Ganjar Relawan Indonesia merupakan organisasi sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo dalam Pemilu 2024. Organisasi yang punya wakil di 34 provinsi dan 17 negara itu sudah terdaftar di Kemenkumham.

Advertisement

Baca Juga: Sukarelawan Ganjar Sragen Mulai Bergerak, Gelar Aksi Bangun Talut

Tak dipungkiri lomba TKJ yang digelar merupakan upaya untuk lebih mengenalkan sosok Ganjar Pranowo kepada anak-anak muda. “Karena Pak Ganjar sangat memperhatikan dunia pendidikan. Pak Ganjar intensif melihat potensi-potensi di SMK,” terang dia.

Herson mengatakan generasi muda menjadi sasaran utama pergerakan Sahabat Ganjar saat ini. Apalagi mereka akan mendominasi jumlah pemilih di Pemilu 2024. “Diperkirakan jumlah generasi muda dan pemilih pemula di 2024 sampai 60%,” ujar dia.

Advertisement

Dengan pendekatan kegiatan yang dilakukan saat ini diharapkan generasi muda tersebut semakin mengenal dan dekat dengan sosok Ganjar Pranowo. “Sehingga tertanam dalam diri mereka bahwa Pak Ganjar sosok yang peduli dengan anak muda,” kata dia.

Selain lomba TKJ, menurut Herson, Sahabat Ganjar sudah menggelar lomba E-sport game Mobile Legends (ML) di Solo, Klaten, dan Karanganyar. Ke depan, lomba yang sama akan digeber di daerah Boyolali dan Sragen.

Baca Juga: Sukarelawan Ganjar Pranowo Dirikan Posko di 2 Kecamatan di Sragen

Alasan mendukung Ganjar di Pilpres 2024, Herson menyebut sosok Gubernur Jateng mampu melanjutkan program-program Presiden Jokowi. Selain sudah terbukti memimpin Jateng, Ganjar rajin terjun di tengah masyarakat.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif