SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BOYOLALI--Bantuan Operasional Sekolah (BOS) tahap pertama 2012 dijadwalkan cair lebih cepat dari biasanya. Menurut informasi dari pemetintah pusat, BOS bakal ditransfer ke rekening masing-masing sekolah pada akhir Januari ini.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora), Drajatno, menuturkan mekanisme penyaluran BOS tahun ini berubah. Dana tidak lagi disalurkan melalui kabupaten/kota, melainkan dari pemerintah pusat akan ditransfer ke kas umum daerah provinsi. Setelah itu, langsung ke rekening sekolah dengan cara hibah.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“Berdasarkan informasi dari pemerintah pusat, dana BOS triwulan pertama turun pada Januari ini. Tapi kami juga tidak bisa memberikan jaminan karena nanti dananya dari provinsi langsung ke rekening sekolah. Bukan lagi dari kabupaten/kota,” kata Drajatno, ketika ditemui Solopos.com di Kantor Dikpora, Selasa (3/1/2012).

Pada tahun-tahun sebelumnya dana BOS periode pertama biasanya cair pada Februari. Namun kali ini diturunkan lebih cepat, paling lambat akhir Januari. Dikpora Boyolali juga sudah menghubungi provinsi untuk meminta kejelasan dan didapat informasi belum ada rencana perubahan jadwal. Sedangkan data jumlah siswa penerima BOS di Kota Susu juga sudah dikirimkan pada November tahun lalu.

Untuk mekanisme BOS yang baru ini lebih praktis. Hanya terbagi tiga pos, yaitu belanja pegawai, belanja barang/jasa dan belanja modal. Karena sistemnya hibah dan penyalurannya lewat provinsi, maka ada penandatanganan perjanjian antara Gubernur dan Kepala Dikpora di masing-masing , kota/kabupaten. Dikpora sendiri berperan memonitor ke sekolah-sekolah.

(JIBI/SOLOPOS/Yusmei Sawitri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya