Soloraya
Senin, 20 November 2023 - 18:26 WIB

Breaking News! 52 Murid SD di Andong Boyolali Alami Keracunan Massal

Nimatul Faizah  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi keracunan. (Dok Solopos)

Solopos.com, BOYOLALI — Sebanyak 52 murid SD Muhammadiyah Program Khusus Andong, Boyolali, mengalami keracunan massal diduga karena meminum susu sari kacang kedelai yang disediakan untuk siswa pada Senin (20/11/2023).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, pada Senin pagi sekitar pukul 08.00 WIB, minuman susu sari kacang kedelai rasa stroberi tanpa merek tersebut tersebut diantar ke sekolah oleh penyedia makanan sebanyak 200 bungkus.

Advertisement

Kemudian, sekitar pukul 09.00 WIB, minuman dibagikan kepada siswa untuk dikonsumsi. Setelah mengonsumsi minuman tersebut, beberapa siswa mengalami mual dan pusing. Para siswa pun segera dibawa ke Puskesmas Andong untuk mendapatkan perawatan.

Sisa sampel minuman susu kedelai telah dibawa petugas Puskesmas Andong untuk dikirimkan ke Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali. Selanjutnya akan dites di laboratorium untuk memastikan penyebab keracunan massal yang dialami para murid SD di Andong, Boyolali, itu.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali, Puji Astuti, membenarkan ada peristiwa keracunan massal yang diduga akibat susu kedelai. Ia menjelaskan siswa mulai makan sekitar pukul 09.00 WIB lalu gejala dirasakan sekitar pukul 09.30 WIB.

Advertisement

“Yang sakit ada 52 anak, dari kelas I-VI. Gejala dominan itu mual, pusing, sakit perut, dan muntah. Saat ini semua penderita sudah membaik setelah ditangani di UGD Puskesmas Andong,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif