SOLOPOS.COM - Ilustrasi Kebakaran (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, SOLO — Kebakaran hebat melanda toko sepatu dan sandal serta kedai makanan Mangkok Montana di Jalan Dr Rajiman, Coyudan, Kamis (14/9/2023) sekitar pukul 00.30 WIB. Bangunan berlantai dua itu ludes dilalap kobaran api hanya dalam hitungan jam.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Kamis, asap tebal membumbung tinggi di sekitar Simpang Empat Matahari Singosaren. Kobaran api mulai melalap bangunan toko tersebut. Hal ini menyedot perhatian para pengguna jalan dan warga setempat.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Solo, Sutarja, mengatakan mobil damkar langsung dikerahkan ke lokasi kebakaran untuk menjinakkan kobaran api.

“Kami mendapat laporan terjadi kebakaran di Coyudan sekitar pukul 00.30 WIB. Sudah masuk dini hari,” kata dia, kepada Solopos.com, Kamis.

Begitu tiba di lokasi kejadian, petugas damkar langsung berupaya memadamkan kobaran api. Mereka berjibaku menyemprotkan air di bangunan lantai dua. Proses pemadaman kebakaran berlangsung lebih dari satu jam.

Jumlah mobil damkar yang dikerahkan sekitar 10 unit. Selain itu, ada tambahan mobil tangki air dari BPBD Solo dan PMI Solo.

“Sekarang kobaran api sudah dapat dipadamkan. Namun, masih proses pendinginan,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya