Soloraya
Senin, 15 Januari 2018 - 07:20 WIB

BUNUH DIRI KARANGANYAR: Duh, Sakit Menahun Kakek-Kakek di Jaten Gantung Diri

Redaksi Solopos.com  /  Farida Trisnaningtyas  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi gantung diri (JIBI/Solopos/Dok)

Warga Jateng, Karanganyar bunuh diri karena sakit menahun.

Solopos.com, KARANGANYAR—Warga Perumnas Palur RT 008 RW 018, Desa Ngringo, Jaten, Karanganyar, Sutarno, 79, meninggal dunia diduga gantung diri di rumahnya, Jumat (12/1/2018).

Advertisement

Informasi yang dihimpun Solopos.com, korban nekat melakukan tindakan tersebut karena sakit menahun. Tubuh Sutarno kali pertama ditemukan oleh istrinya, Karsinah, 77. Saat itu istrinya bangun tidur dan tidak melihat suaminya sekitar pukul 06.00 WIB.

Karsinah mencari suaminya di kamar lain di bagian depan. Saat itulah, dia melihat tubuh Sutarno tergantung pada seutas tali plastik warna biru. Karsinah pun berteriak minta tolong kepada tetangga. (baca: BUNUH DIRI SEMARANG : Mahasiswi Undip Akhiri Hidup Sendiri, Kekasih Didera Rasa Bersalah)

Anggota Polsek Jaten melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Petugas medis Puskesmas Jaten mengecek kondisi korban.

Advertisement

Kapolsek Jaten, AKP Mardiyanto, mewakili Kapolres Karanganyar, AKBP Henik Maryanto, menyampaikan korban menggunakan tali 2,5 meter untuk menggantung.

“Diduga menggunakan kursi kayu kecil sebagai bantuan. Hasil pemeriksaan menunjukkan tanda-tanda orang meninggal dengan cara gantung diri. Korban sudah dapat menerima hasil visum luar dokter dan tidak menginginkan autopsi,” jelasnya.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kasus Gantung Diri
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif