SOLOPOS.COM - Ilustrasi SMS (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Solopos.com, SUKOHARJO–Kasus bunuh diri di Baki, Sukoharjo dilakukan sepasang kekasih.

Mereka bunuh diri dalam waktu yang berbeda. (Baca Juga: Sepasang Kekasih Tewas Bunuh Diri)

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Dyah Ayu Wulandari, 14, warga Dukuh Ngrangutan RT 004/ RW 001 Desa Ngrombo, Kecamatan Baki, Sukoharjo tewas bunuh diri Senin (3/11/2014).

Sementara, pacarnya yang bernama Agus Yulianto, 19, warga Gebangan, Baki, mengakhiri hidupnya dengan cara menenggak racun, Rabu (5/11/2015).

Kematian Dyah menyisakan pertanyaan. Pasalnya, sehari setelah kematian siswi SMPN 3 Grogol itu, kejadian serupa menyusul di desa itu.

Agus yang dikenal dekat dengan Dyah nekat menenggak racun setelah menuliskan sepucuk pesan berisi ungkapan cinta sehidup semati; Aku arep nyusul Yangku [aku akan menyusul kekasihku].

Demikian isi SMS yang didapat pihak kepolisian dari rekan-rekan Agus. Nyawa Agus, lelaki yang sehari-hari bekerja sebagai pembuat gitar di desanya itu tak tertolong lagi meski sempat dilarikan ke RS Dr Oen dan RS Kustati Solo.

“Saya melihat [Agus Julianto] pertama dan terakhir itu. Saat itu, ia mengantarkan pulang anak saya. Setelah itu, saya dikabari ia ikut bunuh diri,” kisah Suwarta, Ayah Dyah kepada Solopos.com, Jumat (7/11/2014).

Polisi mengaku kesulitan melacak apa motif bunuh diri sepasang kekasih itu. Selain tak ada laporan dari pihak keluarga, warga, dan perangkat desa, polisi juga tak mendapatkan barang bukti (BB) kedua korban.

“Ponselnya sudah dimusnahkan. Kartunya dipatah-patah jadi empat bagian. Kasur dan semua barang bukti sudah dilarung ke sungai. Dan pihak keluarga tak ingin kasus ini dikuak,” ujar Kanitreskrim Polsek Baki, IPDA Sugiyanto, mewakili Kapolsek Baki, AKP Busro.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya