Soloraya
Jumat, 30 Desember 2022 - 17:16 WIB

Bupati Karanganyar Ngunduh Mantu Undang Anang-Ashanty dan Pasha Ungu

Indah Septiyaning Wardani  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Anang dan Ashanty. (Istimewa)

Solopos.com, KARANGANYAR — Bupati Karanganyar, Juliyatmono, akan menggelar ngunduh mantu putra tunggalnya, Ilyas Akbar Almadani yang menikahi Putri Rifqi Marindatama. Royal wedding ini akan digelar Sabtu (7/1/2023).

Upacara ngunduh mantu akan digelar di Gedung Kebudayaan Karanganyar. Artis ibu kota, seperti duet Anang Hermansyah-Ashanty dan Pasha “Ungu” diundang untuk menghibur tamu undangan pada acara tersebut.

Advertisement

Yuli, sapaan karib Bupati, mengatakan resepsi ngunduh mantu akan dihelat dalam dua sesi. Yakni pukul 10.00-12.00 WIB dan pukul 19.30-22.00 WIB. “Di sesi pertama ini hiburan pengiring dari pasangan Anang dan Ashanty. Kemudian di sesi malam hari Pasha Ungu,” kata Yuli kepada wartawan, Jumat (30/12/2022).

Dalam prosesi acara ngunduh mantu ini Yuli mengundang 10.000 tamu. Para tamu undangan ini dari kalangan tokoh masyarakat, pejabat daerah, nasional, hingga Presiden Joko Widodo. Tokoh nasional yang diundang di antaranya para petinggi partai Golkar seperti mantan Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla, Luhut Binsar Panjaitan, Akbar Tanjung, Erlangga Hartanto, Agung Guniwang, dan lainnya.

“Mohon doa restu semuanya agar acara berjalan lancar dan aman. Mohon maaf jika masih ada kekurangan dan belum bisa mengundang semuanya,” katanya.

Advertisement

Baca Juga: Putra Bupati Karanganyar Lantang Ucapkan Ijab Kabul dalam Satu Tarikan Napas

Putra tunggalnya, Ilyas Akbar Almadani, menyunting gadis asal Jambi, Putri Rifqi Marindatama. Pernikahan Ilyas-Putri digelar di Jambi, Jumat (26/8/2022) lalu. Pernikahan mereka mengusung akulturasi budaya Jawa dan Melayu. Sama halnya resepsi ngunduh mantu nanti juga akan mengusung akulturasi dua budaya tersebut.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif