Soloraya
Minggu, 4 Desember 2022 - 09:36 WIB

Bus Paket Online di Kartasura Dilalap Si Jago Merah Kerugian Capai Rp400 Juta

Magdalena Naviriana Putri  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bus logistik atau pengangkut paket milik Indah Cargo Dilalap si jago merah pada Minggu (4/12/2022) dini hari di Jalan Ahmad Yani no 79 Kartasura, Sukoharjo. (Istimewa/Damkar Sukoharjo)

Solopos.com, SUKOHARJO– Bus logistik atau pengangkut paket milik Indah Cargo Dilalap si jago merah pada Minggu (4/12/2022) dini hari di Kartasura. Kerugian diperkirakan mencapai Rp400 juta.

Kabid Pemadam Kebakaran (Damkar) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sukoharjo Margono, mengatakan kejadian tersebut dipicu akibat suhu mobil yang terlalu panas.

Advertisement

“Pada Minggu sekitar pukul 03.54 WIB kami mendapatkan laporan mobil barang paket online terbakar di Jalan Ahmad Yani no 79 Kartasura, Sukoharjo. Kerugian yang dialami mencapai Rp400 juta dengan persentase 15% yang masih bisa diselamatkan,” ujar Margono saat dikonfirmasi Solopos.com, Minggu (4/12/2022).

Menurut dia, api muncul lantaran kondisi mesin mobil suhu panasnya melebihi batas wajar. Sehingga membuat air radiator habis menjadi pemicu gejala overheat pada mesin mobil itu.

Baca Juga: Jangkau Wilayah Utara, Dinas Damkar Solo akan Bangun Posko Baru di Sumber

Advertisement

“Penyebab kebakaran karena suhu mobil terlalu panas. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,” kata Margono.

Margono membeberkan kronologi kejadian, dia menyebut saat mobil paket datang dari Medan dan berhenti di jalan tersebut sopir bus mengambil waktu beristirahat.

Selang satu jam barang dalam mobil terbakar, lalu sopir berusaha memadamkan mandiri, namun tidak teratasi karena api semakin membesar. Dia lalu menghubungi Damkar Solo dan Sukoharjo untuk melakukan pemadaman hingga selesai.

Advertisement

“Kami mendapat laporan pukul 03.54 WIB, sampai lokasi langsung kami lakukan pemadaman, dua unit armada beserta delapan personel, kami kirimkan ke lokasi,” kata Margono.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif