SOLOPOS.COM - Kondisi mobil Toyota Avanza yang ringsek setelah menabrak Bus Trans Jateng di wilayah Sumberlawang, Sragen, pada Jumat (16/2/2024). Foto diambil di Unit Laka Polres Sragen. (Solopos.com/Galih Aprilia Wibowo)

Solopos.com, SRAGEN — Bus Trans Jateng ditabrak mobil saat menurunkan penumpang di wilayah Sumberlawang, Sragen, pada Jumat  (16/2/2024). Kecelakaan lalu lintas tersebut mengakibatkan satu orang meninggal dunia yaitu pengemudi mobil dan enam orang luka-luka.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com di Unit Laka Polres Sragen, Bus Trans Jateng itu berpelat nomor AD 7031 QA. Sedangkan mobil yang menabrak bus adalah Toyota Avanza berpelat nomor K1723 TB. Mobil hitam itu rusak parah bagian depannya.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Kasatlantas Polres Sragen, AKP Mustakim, mewakili Kapolres Sragen, AKBP Jamal Amal, menguraikan mobil Avanza dikendarai seorang PNS asal Grobogan, Dwi Setyoedi, 61. Terdapat lima penumpang dalam mobil tersebut, yaitu Siti Lasmini, 61; Scholastica Eirene Setia, 9; Gilang Ayu Setia, 34; Sherine, 5; dan Mareta Dyah Putri, 21.

Sementara Bus Trans Jateng dikendarai oleh warga Karanganyar, Agung Tarmanto, 50 dan penumpang Murni, 56.

Mustakim menyebut kecelakaan terjadi Jl. Solo-Purwodadi kilometer 25, tepatnya di depan Halte Pasar Barong, di Dukuh Barong, Desa Pendem, Kecamatan Sumberlawang.

Kecelakaan tersebut bermula ketika mobil Avanza berjalan dari arah utara ke selatan, sedangkan Bus Trans Jateng berjalan dari arah sebaliknya, yaitu selatan ke utara. “Kemudian bus berhenti di halte menurunkan penumpang, tak jauh dari tempat kejadian perkara [TKP] jalan menikung,” ujar Mustakim.

Pengemudi Avanza diduga berjalan kurang konsentrasi dan berjalan terlalu ke kanan. Dwi Setyoedi tidak dapat menguasai kendaraannya dan menabrak Bus Trans Jateng yang berhenti.

“Bersamaaan itu, penumpang turun dari bus jalan kaki berada di belakang Bus Trans Jateng tertabrak dan akhirnya jatuh,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya