SOLOPOS.COM - Petani Desa Tarubatang Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali saat memanen cabai, pada Kamis (5/1/2023). (Istimewa/Sukardi).

Solopos.com, BOYOLALI — Petani cabai asal Desa Tarubatang Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali, Sukardi bungah setelah hasil panen cabainya mendapat harga jual yang sesuai.

Ia mengaku saat ini satu kilogram cabai rawitnya dibeli oleh tengkulak seharga Rp50.000, Kamis (5/1/2023). Harga tersebut bisa membuat para petani cabai balik modal sekalinya panen.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Kalau pas harga segini [Rp50.000 per kilogram], sekali panen saja sudah kembali modal,” terang dia.

Sukardi menceritakan harga cabai rawit yang mulai bagus dirasakannya sejak awal Januari 2023. Sebelumnya, ia sempat menjual hasil panen cabainya di 2022, namun hanya cabainya masih di harga sekitar Rp20.000/kg.

“Naiknya sekitar Januari ini, kalau kemarin-kemarin harganya cuma Rp20.000/kg sampai Rp25.000/kg,” ucap dia saat dihubungi Solopos.com, Kamis.

Beberapa waktu terakhir, Sukardi mengaku sempat memanen cabai rawitnya sebanyak 40 kg sekali panen. Ia memiliki sekitar 2.000 tanaman cabai di atas lahan seluas 2.000 meter persegi.

Cabai rawit tersebut sudah ditanamnya sejak musim kemarau 2022. ia mengaku biaya penanaman cabai bisa menghabiskan sekitar Rp2 juta.

“Selama menanam, hampir Rp2 juta habis itu, sampai komplit, dari pupuk sampai benihnya,” jelasnya.

Memasuki masa panen, Sukardi mengatakan cabai rawitnya bisa dipanen selama rentang waktu tiga bulan sampai lima bulan ke depan. Sementara, saat ditanya cabai keriting, Sukardi mengaku tidak menanam cabai tersebut sehingga kurang paham terkait harganya.

Kemudiaan, penjual sayur di Pasar Boyolali, Tumiyah, menjelaskan cabai keritingnya dijual seharga 40.000/kg. Menurutnya, harga cabai keriting tersebut masih bisa dikatakan tinggi.

“Saat ini yang cabai keriting harganya 40.000/kg, yang cabai rawit 55.000/kg. Biasanya dulu cuma 20.000/kg,” kata dia saat ditemui di lapaknya.

Tumiyah mengatakan harga cabai mulai merangkak naik sejak dua pekan sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya