SOLOPOS.COM - Artefak kuno berbahan logam yang ditemukan warga Desa Wonoboyo, Kecamatan Jogonalan, Selasa (25/4/2023). (Solopos.com/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN — Warga Desa Wonoboyo, Kecamatan Jogonalan dikejutkan penemuan berbagai artefak kuno saat mencari rumput di kawasan lahan desa setempat. Artefak aneka bentuk berbahan logam itu ditemukan pada lahan yang bakal dibangun tol Solo-Jogja.

Benda-benda yang ditemukan berbagai bentuk dan mayoritas berbahan logam. Warga belum bisa mengira-ira jenis logam pada artefak-artefak itu.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Bentuk benda yang ditemukan menyerupai mangkuk, lentera, arca, nampan, serta periuk. Kondisi benda-benda itu mayoritas tak lagi utuh. Selain artefak berbahan logam, ada satu benda berbahan keramik dan berbentuk guci.

Artefak itu ditemukan warga bernama Sriyanto, 47, dibantu temannya Sumidi, 46. Benda-benda itu ditemukan pada lahan yang mulai digarap untuk proyek pembangunan jalan tol Solo-Jogja di Wonoboyo. Benda-benda itu mereka temukan pada Selasa (18/4/2023).

Awalnya, Sriyanto mencari rumput untuk kambing yang dia pelihara pada Selasa sore. Saat memangkas rumput itu, dia curiga dengan benda yang terlihat pada permukaan tanah.

Setelah mencoba melihat benda itu, Sriyanto semakin curiga dengan bentuk benda yang dia temukan. Lantaran sudah sore, Sriyanto bergegas pulang. Malam harinya, Sriyanto bersama seorang temannya Sumidi mencoba mengecek kembali benda yang sebelumnya dia temukan.

Untuk memastikan benda itu, Sriyanto bersama Sumidi menggali tanah di sekitar benda yang mencurigakan. Setelah menggali, mereka menemukan benda berbahan logam menyerupai periuk. Saat dilihat bagian dalamnya, mereka menemukan berbagai benda-benda lainnya seperti arca hingga lentera.

Setelah kembali menggali, mereka lagi-lagi menemukan benda yang diduga artefak kuno berupa guci. Di bawah guci itu, mereka menemukan benda menyerupai nampan. Kedalaman tanah yang mereka gali sekitar 50 sentimeter.

Mereka kemudian melaporkan temuan-temuan itu ke pemerintah desa. Namun, lantaran memasuki cuti bersama, benda-benda itu kemudian mereka simpan untuk sementara di rumah. Baru pada Selasa (25/4/2023) benda-benda itu mereka bawa ke kantor desa untuk diamankan.

Sriyanto mengatakan benda-benda itu ditemukan sekitar 100 meter dari lokasi penemuan berbagai emas kuno pada 1990. Lokasi Sriyanto bersama Sumidi menemukan artefak kuno berbahan logam itu pada lahan yang akan dibangun jalan tol.

Dimungkinkan, benda-benda itu terlihat setelah tanah di sekitar lokasi ditata dengan dikupas menggunakan ekskavator.

“Baru kali ini menemukan benda-benda seperti ini,” jelas Sriyanto saat ditemui di kantor Desa Wonoboyo, Selasa (25/4/2023).

Sumidi mengatakan dia bersama temannya berinisiatif segera melaporkan temuan-temuan tersebut ke pemerintah desa lantaran ada rasa khawatir.

“Keesokan harinya setelah penemuan itu saya ke kantor desa ternyata tutup [karena sudah memasuki cuti bersama]. Kemudian ke rumah Pak Lurah ternyata sedang mudik. Baru kami bawa ke kantor desa hari ini. Saya sendiri juga takut karena barang-barang ini bersejarah. Takut kenapa-kenapa,” jelas dia.

Kepala Desa (Kades) Wonoboyo, Supardiyono, mengatakan temuan artefak itu sudah dilaporkan ke kecamatan agar bisa diteruskan ke instansi terkait. Benda-benda tersebut untuk sementara diamankan di kantor desa.

Supardiyono membenarkan lokasi penemuan pada lahan yang dibebaskan untuk pembangunan jalan tol. Namun, dia belum mengetahui secara persis terkait rencana teknis jalan tol yang bakal melintasi wilayah Wonoboyo.

Sebelumnya, PT Jogjasolo Marga Makmur menyampaikan jika ruas tol yang melewati wilayah Wonoboyo bakal dibuat melayang guna menghindari situs Wonoboyo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya