SOLOPOS.COM - Mobil truk dan mobil box (terparkir di depan) diduga menjadi penyebab kebakaran gudang kain di Desa Manang, Grogol, Sukoharjo, Kamis (17/8/2023). (Solopos.com/ Magdalena Naviriana Putri).

Solopos.com, SUKOHARJO — Damkar Satpol PP Sukoharjo menjelaskan kronologi kebakaran yang terjadi di sebuah gudang kain di wilayah Manang, Grogol, Sukoharjo Kamis (17/8/2023) sore.

Kebakaran terjadi di gudang kain milik CV Setia Karya, Manang, Grogol, Sukoharjo.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Kronologi kebakaran di Manang, Grogol, Sukoharjo tersebut diduga akibat percikan api dari mobil pengangkut kain. Danru Damkar Sukoharjo, Giyanto mengatakan mobil tersebut dalam keadaan terparkir dengan mesin mobil mati.

“Damkar mendapat laporan sekitar 15.30 WIB, sekarang api masih besar yang terbakar gudang kain. Awalnya pabriknya libur ada warga yang melihat mobil yang tahu-tahu mengeluarkan percikan api asalnya dari mana tidak tahu,” ungkapnya.

Giyanto membeberkan percikan api dari truk dan mobil boks tersebut kemudian merembet ke gudang kain lantaran minimnya alat pemadam kebakaran.

Apalagi saat itu karyawan yang berjaga di gudang juga tengah libur. “Baik truk dan mobil boks juga tengah memuat banyak kain. Percikan api kali pertama muncul dari truk kuning,” kata Giyanto.

Damkar masih belum mengetahui sumber api dari mobil yang terparkir dalam keadaan berhenti tersebut. Sementara itu angin yang cukup kencang dan padatnya warga yang mengerumuni lokasi pemadaman cukup membuat Damkar kesulitan memadamkan api.

Lantaran lokasi gudang tersebut berada di wilayah padat penduduk sehingga banyak warga yang ingin melihat kepulan asap yang pekat dan terlihat dari beberapa kilometer dari lokasi. Bahkan hingga dua jam lebih pemadaman api tak kunjung mati.

“Sumber air Alhamdulilah banyak di belakang juga ada kolam renang. Sekarang ada sekitar 9 armada. Keramaian sebetulnya mengganggu tetapi saya tidak bisa nyuruh-nyuruh minggir. Harusnya dari Linmas dan Babhinkamtibmas,” ungkap Giyanto.

Giyanto membeberkan hampir seluruh gudang tersebut terbakar. Namun, beruntungnya tak ada korban jiwa yang terenggut akibat kejadian tersebut.

Diberitakan sebelumnya, kepulan asap kebakaran di gudang tersebut terlihat hingga Stadion Sriwedari Solo saat upacara penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia, Kamis.

Kepala Bidang (Kabid) Damkar Satpol PP Sukoharjo, Margono, Kamis, membenarkan kebakaran tersebut. Informasi awal kebakaran terjadi di gudang kain daerah Grogol. Gudang yang terbakar berada di sebelah timur Galery Rudjito Glass and Craft, Grogol, Sukoharjo.

Margono mengatakan Damkar Sukoharjo menerjunkan lima unit Mobil Damkar dan satu mobil tanki air atau water supply. Ditambah bantuan 1 unit mobil Damkar dari Solo serta satu unit mobil Damkar dari Karanganyar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya