Soloraya
Kamis, 19 November 2020 - 21:30 WIB

Debat Publik Pilkada Sukoharjo Kembali Bergulir, 2 Paslon Siap Adu Gagasan dan Program

R Bony Eko Wicaksono  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi debat publik. (Freepik)

Solopos.com, SUKOHARJO -- Dua pasangan calon, Etik Suryani-Agus Santosa atau EA dan Joko Paloma Santosa-Wiwaha Aji Santosa atau Joswi siap kembali adu gagasan dalam debat publik putaran II Pilkada Sukoharjo, Sabtu (21/11/2020).

Kedua pasangan calon bakal mengupas program kerja secara detail dan terperinci demi menarik simpati masyarakat. Acara debat publik putaran kedua akan berlangsung di Hotel Brothers, Solo Baru, Grogol, pukul 09.00 WIB-11.00 WIB.

Advertisement

Acara debat publik putaran kedua tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 secara ketat. Masing-masing pasangan calon hanya boleh membawa empat anggota tim kampanye ke lokasi debat publik.

Kasus Positif Covid-19 Tembus 1.424 Orang, Sukoharjo Kembali Masuk Zona Merah

Advertisement

Kasus Positif Covid-19 Tembus 1.424 Orang, Sukoharjo Kembali Masuk Zona Merah

Tema pada debat publik putaran kedua Pilkada Sukoharjo nanti adalah peningkatan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat. Panelis bakal memberi pertanyaan kepada pasangan calon untuk mengupas materi sesuai tema.

Kedua pasangan calon telah memaparkan visi dan misi pada debat publik putaran pertama. Kali ini, mereka ditantang mengupas program kerja untuk meningkatkan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.

Advertisement

Baliho Flyover Manahan Solo Jatuh dan Terbakar Karena Angin Kencang, Begini Kronologinya

Pasangan EA bakal menyampaikan inovasi berbagai pelayanan publik demi mewujudkan good goverment pada debat publik Pilkada Sukoharjo, Sabtu nanti. Dengan berbagai inovasi itu masyarakan akan semakin mudah mengurus berbagai keperluan administrasi kependudukan dan perizinan.

Selain itu, reformasi birokrasi perlu untuk mewujudkan pelayanan prima terhadap masyarakat. Agus menyebut bakal memaparkan beragam program kerja dalam bidang pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.

Advertisement

“Berjalan mengalir saja dengan mengadu gagasan. Sehingga masyarakat memahami program kerja pasangan EA pada berbagai aspek kehidupan,” ujarnya.

Pembunuhan Satu Keluarga Baki Sukoharjo: Tersangka Dan Barang Bukti Dilimpahkan Ke Kejaksaan

Realita Sosial

Pada sisi lain, calon wakil bupati nomor urut dua, Wiwaha Aji Santosa, juga mengaku siap beradu gagasan dan ide dalam debat publik putaran kedua Pilkada Sukoharjo, Sabtu nanti. Selama masa kampanye, Wiwaha sering turun lapangan untuk menyerap aspirasi dan permasalahan masyarakat pada tataran paling bawah.

Advertisement

Beragam realita sosial masyarakat menjadi referensi pasangan Joswi untuk memperbaiki kualitas pelayanan publik. “Kami siap berdiskusi dan beradu gagasan yang membangun dengan mengacu pada realita sosial masyarakat. Kami sudah menyiapkan konsep, namun pasangan Joswi juga mengakomodasi masukan dan saran masyarakat dalam program pembangunan Sukoharjo,” ujarnya.

Kakek-Kakek Pengangguran Sukoharjo Curi Motor Tetangga, Setelah 7 Bulan Baru Tertangkap

Ketua KPU Sukoharjo, Nuril Huda, menyatakan para pendukung dan simpatisan pasangan calon bisa menonton siaran langsung debat publik lewat televisi lokal dan live streaming Youtube. Kebijakan ini untuk mencegah kerumunan massa yang berisiko dalam persebaran Covid-19.

Masyarakat bisa menelaah beragam program kerja dalam pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat dari setiap pasangan calon.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif