SOLOPOS.COM - Dekan Fakultas FUD UIN Surakarta, Prof. Dr. Islah, MAg (UIN Surakarta)

Solopos.com, SUKOHARJO — Jumlah guru besar di UIN Raden Mas Said Surakarta bertambah satu orang sehingga menjadi 16 profesor.

Dekan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah UIN Surakarta, Prof. Dr. Islah, MAg akan dikukuhkan sebagai guru besar dalam rapat senat terbuka, Selasa (16/5/2023) pagi.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Prof. Islah bakal ditetapkan sebagai guru besar Ilmu Tafsir.

Dalam undangan yang diterima Solopos.com, Selasa, pengukuhan guru besar digelar di Graha UIN Raden Mas Said Surakarta mulai pukul 08.30 WIB.

Kampus UIN R.M. Said Surakarta terletak di Jl. Pandawa, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah.

“Temanya Tafsir Alquran dan Lanskap Kejawaan; Resepsi, Transmisi dan Strategi Budaya,” kutip Solopos.com dari undangan yang ditandatangani Rektor UIN Surakarta, Prof. Dr. Mudofir.

Dengan pengukuhan Islah sebagai guru besar Ilmu Tafsir, saat ini UIN Surakarta mempunyai 16 profesor.

Tentang UIN Surakarta

UIN R.M. Said Surakarta sebelumnya adalah IAIN Surakarta.

Perubahan dari IAIN menjadi UIN berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) Republik Indonesia Nomor 42 Tahun 2021, per tanggal 11 Mei 2021.

Dikutip dari https://fit.uinsaid.ac.id/, Selasa, perjalanan panjang UIN Raden Mas Said diawali dari pendirian IAIN Walisongo Surakarta pada 12 September 1992.

Kemudian pada 30 Juni 1997 beralih status menjadi STAIN Surakarta.

Selanjutnya melalui Peraturan Presiden No. 1 Tahun 2011 bertransformasi menjadi IAIN Surakarta.

Dalam Pasal 2 Peraturan Presiden Nomor 42 Tahun 2021 tentang UIN Raden Mas Said Surakarta diperbolehkan menyelenggarakan program pendidikan tinggi ilmu lain untuk mendukung penyelenggaraan program pendidikan tinggi ilmu agama Islam.

UIN Raden Mas Said Surakarta diperbolehkan membuka prodi-prodi baru yang sesuai dengan kebutuhan zaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya